Menjadi kaya merupakan idaman semua orang terutama para generasi muda saat ini, tentunya sangat mustahil sekali apabila bisa menjadi kaya di usia muda, apalagi hanya orang biasa-biasa saja seperti saya ini. Tampang pas-pasan, orang tua hanya sekedar petani di desa, kecerdasan juga tidak terlalu pintar-pintar amat, pokoknya apapun itu biasa-biasa saja.
Saya itu kategori orang yang tidak suka sama orang-orang sukses yang selalu menceritakan kesusahan mereka ketika sedang membangun sebuang karir hingga bisa sesukses sekarang, tanpa mereka jelaskan bahwa arti dari sebuah kesuksesan mereka adalah adanya campur tangan privilege tertentu yang dia miliki.
Bill Gates misalkan, yang katanya pernah di drop out (Do) dari kampusnya, dimana dia tetap bisa membuktikan bisa sesukses sekarang walaupun pernah di keluarkan dari kampus, nah masalahnya itu yang DO itu kampus Hardvard bosss..
Semua orang pasti tidak asing lagi dengan nama kampus tersebut, selain salah satu kampus terbaik di Dunia, biaya pendidikan disana juga dibilang sangat mahal sekali. Jadi soal kecerdasan mahasiswa sana sudah tidak perlu diragukan lagi, dan tidak sembarangan orang bisa masuk kesana.
Saya aja yang dulu coba daftar kampus negeri peringkat 30 di Indonesia aja susahnya minta ampun, apalagi ini bisa jadi mahasiswa Hardvard, salah satu kampus terbaik di dunia, yoo saya ndak kuat, bisa mengkis seketrolas kali nanti malah.
Terus bagaimana dengan nasib-nasib orang biasa yang sama sekali tidak mempunyai privilege seperti punya jaringan, keluarga kaya, pendidikan layak, kecerdasan dan goodloking?. Sama seperti saya ini tidak mempunyai itu semua, ya pokonya masih sama dengan jargonnya Mas Gibran "biasa-biasa saja".
Kalem, tenang, dan kuasahi. Yang namanya jalan pasti ada jalan pintasnya untuk bisa sampai ditempat yang mau dituju, termasuk juga soal kekayaan pasti ada cara agar bisa menjadi orang kaya dengan jalan yang lebih cepat alias instan.
Tentunya saya tidak akan menyarankan ataupun memberikan tips untuk mencari pesugihan babi ngepet ataupun memelihara tuyul, tentu tidak (hari gini kok masih percaya gitu-gituan). Jelas-jelas dan masuk akal apabila ingin menjadi kaya raya di usia muda sekarang adalah mencari pacar atau pasangan yang anaknya orang kaya.
Gimana masuk akal nggak ?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H