Lihat ke Halaman Asli

Ahmad Muttaqillah

Berjuanglah menuju persatuan dan kesatuan

Menanggapi Komentar Abu Janda

Diperbarui: 18 Desember 2021   16:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tangkapan layar akun IG @permadiaktifis2/dokpri

Menjelang tahun baru 2022, Abu Janda berkomentar lagi dengan menantang kaum muslimin yang dapat menunjukkan satu ayat atau hadis tentang pelarangan ucapan selamat natal. Hal ini sudah beredar dalam suarajawatengah.id dengan judul "Warganet Tak Berhasil Temukan Dalil Larangan Ucapan Natal, Abu Janda Menang Telak." (Romadhoni, 2021)

Hal itu disampaikan dalam Instagramnya @permadiaktifis2. Menurutnya tidak ayat yang melarang ucapkan selamat natal. Hal yang sama  disampaikan juga dalam kanal youtubenya Abu Janda Vlog (Janda, 2021).  Ia juga pernah menyatakan dalam akun youtubenya, terorisme punya agama dan agamanya Islam.

Pernyata-pernyataan itu tentu mengandung provokasi. Bisa juga dikatakan membuat kegaduhan. Ia sebenarnya sering dilaporkan kepada pihak berwajib. Namun tidak kapok. Baginya mengaku sebagai otokritik selaku orang yang mengaku-ngaku warga nahdiyin.

Akhirnya yang terjadi banyak protes di kalangan masyarakat. Sebab tak semua orang sepakat dengan kata-katanya itu. Kalau disimak diakun media sosialnya lebih bernuansa politik. Tapi sayang, ia pun selalu menyinggung keyakinan agama Islam. Hal ini membuat situasi menjadi tidak sehat dan cenderung mmembuat kekacuan, kegaduhan di tengah masyarakat muslim khususnya, dan Indonesia pada umumnya. 

Dengan kata lain, ia dapat disebut sebagai sang provokator. Karena sering berkomentar bernada provokatif di medsos.

Sebenarnya, kaum kristiani tidak butuh pembelaan-pembelaan seperti yang dilakukan Abu Janda. Bagi umat Kristen tidak akan merasa rugi bila umat Islam tak mengucapkan selamat natal. Karena itu hak keyakinan yang dianutnya. Seperti juga umat Islam tidak akan merasa rugi jika umat Kristen tidak mengucapkan syahadat, karena itu hak mereka.

Daftar Bacaan
Janda, A. (2021, Desember 15). Sayembara Tunai 50 Juta Bagi yang Dapat Tunjukkan Ayat Alquran Melarang Ucapkan Selamat natal. Abu Janda Vlog. youTbe.com.

Romadhoni, B. A. (2021, 12 18). Warganet Tak Berhasil Temukan Dalil Larangan Ucapan Natal, Abu Janda Menang Telak. Retrieved from suarajawatengah.id: https://jateng.suara.com/read/2021/12/18/092342/warganet-tak-berhasil-temukan-dalil-larangan-ucapan-natal-abu-janda-menang-telak?page=2

 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline