Lihat ke Halaman Asli

ARAYRI

TERVERIFIKASI

Adzra Rania Alida Yasser Rizka

Samuel L Jackson, Ga Perlu Tampan untuk Jadi Aktor Hollywood Paling Laku!

Diperbarui: 12 Agustus 2015   04:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="gambar diambil dari levonbiss.com"][/caption]

Jika anda penggemar film, tentu anda memperhatikan banyak film besar yang tampil di bioskop tahun-tahun terakhir ini, seperti The Avengers, Captain America, Iron Man, dan Thor serta film Marvel lainnya. Apa persamaan film-film besar tersebut? Persamaannya adalah Samuel L Jackson muncul di semua film tersebut. Bukan saja bermain di film-film besar, Om Sam juga tercatat telah membintangi lebih dari 100 film yang kebanyakan film-film hebat. Film-film jadulnya yang terkenal juga banyak seperti Shaft (2000), SWAT (2003), Snake On The Plane (2006), dan lain-lain.

Bagi seorang Samuel L Jackson, tampang biasa tidak menghalanginya menjadi aktor besar. Mungkin selama ini yang kita kira hanya aktor tampan saja seperti Tom Cruise, Brad Pitt, atau Johny Depp yang bisa jadi aktor top dunia. Ternyata aktor bertampang biasa seperti Om Samuel ini juga bisa, bahkan posisinya mengungguli mereka, terutama dalam meraih keuntungan dari film-film yang dibintanginya, yang notabene adalah film-film box office! Bahkan Guinnes World Record, tanpa ragu-ragu mendaulat Om Sam sebagai “The highest all-time box office star”! Prestasi lainnya adalah masuk dalam Hollywood Walk Of Fame. Luar Biasa!

[caption caption="Nick Fury! gambar diambil dari comicvine.com "]

[/caption]

Om Sam, yang menikah dengan LaTanya Rihardson, dan memiliki satu anak perempuan, Zoe, menilai keberhasilannya tidak terlepas dari perannya sebagai karakter Nick Fury sejak tahun 2008, dimulai dari film Iron Man, yang dipatenkan oleh Marvel. Nick Fury adalah salah satu karakter di Marvel, seorang agen rahasia yang juga merupakan komandan pasukan elit. Nick Fury ini muncul di sembilan film Marvel seperti The Avengers, Thor, Iron Man, dan Captain America. Beberapa di antaranya sudah muncul. Bayangkan jika sembilan film ini akan menjadi Box Office! Dengan film besar seperti itu dan jumlah penonton yang akan menontonnya nanti, posisi Om Sam sebagai aktor paling top sulit tergantikan.

Keberhasilannya dalam berkarir juga ditambah dengan film-film terkenal lawasnya seperti Jurrasic Park (1993), Pulp Fiction (1994) , dan Star Wars (1998). Film-film itu bukan hanya membawa predikat sebagai aktor kelas atas secara bertahap, tetapi juga membantunya dalam meraih berbagai penghargaan seperti dalam ajang Cannes Film Festival, New York Film Critic Award, dan nominasi di Academy Award serta Golden Globe.

Keberhasilan Om Sam, dengan karakter Nick Fury yang melekat pada dirinya, memberikan gambaran bahwa sebuah karakter film akan membawa kesuksesan luar biasa bagi pemerannya, apalagi jika film itu dibuat film ke dua, tiga, empat, dan seterusnya. Contoh aktor yang sudah menjadi langganan karakter adalah, Eddie murphy sebagai pengisi suara karakter Donkey di Shrek, kemudian Tom Hanks bersuara sebagai Woody di Toy Story. Mereka berdua termasuk yang teratas bersaing ketat dengan Om Sam. Yang fantastis adalah para pemain di film Harry Potter, seperti Daniel Radcliffe, Ron Wesley, dan Emma Watson. Mereka juga berhasil bersaing di daftar aktor top Hollywood di usia muda.

Om Sam dikatakan sukses di setiap filmnya karena mampu bermain di berbagai peran. Walaupun kebanyakan perannya sebagai komandan para jagoan seperti di The Avengers dan yang terbaru Barely Lethal atau yang jadul Rules Of Engangement, namun kemampuannya menjadi penjahat jenius seperti di Kingsman, tidak kalah ciamik. Bermain watak dalam film drama menegangkan seperti di The Negotiatorpun luar biasa.

Walaupun begitu, Om Sam berpendapat, saat tahun-tahun pertama di Hollywood, bermain sebagai seorang berkulit hitam merupakan sesuatu yang sulit, namun setelah Denzel Washington, Forest Whitaker, dan Wesley Snipe muncul, dirinya semakin percaya diri bahwa dia juga bisa membuktikan kemampuannya di dunia akting. Peran demi peran dia dapatkan di film yang bukan hanya berkualitas tetapi juga box office. Hingga saat ini tercatat ratusan film telah dibintanginya. Para pendahulunya para aktor berkulit hitampun satu per satu dilampaui. Yang saat ini menjadi pesaingnya dan berprestasi bagus adalah Morgan Freeman. Namun menurut saya, dengan Nick Fury nya dan film-film Marvel ke depan, Om Sam akan jauh meninggalkan Morgan Freeman. 

Perannya di film-film terkenal, selain memberinya penghargaan dan penghasilan besar, juga membawanya berduet dengan aktor-aktor papan atas, seperti dengan Tommy Lee Jones, di Rules of Engangement (2000), drama perang penuh dengan intrik, dengan Ben Affleck di Changing Lines (2002) bercerita tentang masalah hukum yang rumit, dan dengan Kevin Spacey, sebagai polisi yang dikhianati, dalam The Negotiator (1997). Selanjutnya pada tahun 1998 bersama Sharon Stone dan Dustin Hofman di Film Sphere, Bruce Willis di Film Unbreakable, John Travolta di Film Basic (2003) dan Colin Farel di Film SWAT, serta dengan dengan Vin Diesel di Film xXx. 

Bagi dunia perfilman, keberhasilan Om Sam merupakan keberhasilan seorang yang  bekerja keras di bidangnya walaupun penuh dengan keterbatasan saat akan memulai. Sebagai seorang berkulit hitam di Hollywood tentu bukan hal mudah bersaing di zaman di mana sikap rasis masih dirasakan, apalagi ketampanannya mungkin lebih biasa dibandingkan dengan aktor tenar lainnya. Bagaikan seorang Lionel Messi yang pada awalnya diragukan karena bertubuh kecil namun kemudian melejit menjadi yang terbaik di sepak bola, Om Sampun demikian. Satu demi satu tahapan dengan berbagai tingkat kesulitan berhasil dilalui dan menempatkannya sebagai aktor papan atas yang mampu melampaui banyak aktor-aktor tampan yang populer di Hollywood. Aktor sekelas Denzel Washington ataupun Tom Cruisepun tidak dapat menandinginya. Dua jempol untuk Om Sam!

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline