Lihat ke Halaman Asli

Ahmad Fauzi

Fresh Graduate

"Kampoeng Gallery" Cafe Hidden Gem Dekat dengan Stasiun Kebayoran

Diperbarui: 14 Desember 2022   19:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok Pribadi

Mendengar kata kebayoran terlintas di pikiran kalian adalah sebuah nama daerah. Tetapi kalian tahu gak sih bahwa ada salah satu tempat unik di kebayoran, tempat unik tersebut sangat dekat sekali dengan stasiun kebayoran. 

Beberapa waktu lalu saya tidak sengaja menemukan tempat tersebut, namanya tempatnya adalah "Kampoeng Gallery Kebayoran". Mungkin bagi warga sekitar yang sudah biasa beraktivitas di derah sana sudah tahu tempat ini.

Kampoeng Gallery Kebayoran merupakan salah satu cafe tersembunyi di kebayoran lama. Tempat ini bisa dibilang hidden gem karena lokasi dan tempatnya tersembunyi. 

Kampoeng Gallery ini adalah sebuah cafe, yang dimana cafe tersebut mempunyai konsep yang sangat sederhana dan sangat klasik. Interior dari cafe tersebut benar-benar di isi oleh berbagai macam barang antik dan jadul. Didalam Cafe tersebut terdapat beberapa spot foto yang bisa kamu nikmati. 

Berbagai menu yang disediakan di sini bermacam-macam, mulai dari mie hingga nasi goreng. Harga makanan dan minuman yang dijual di Kampoeng Gallery sangatlah murah. 

Mulai dari harga Rp. 5.000 hingga Rp. 25.000. Selain menyediakan makan dan minum, di dalam Kampoeng Gallery terdapat Coffeeshop sederhana dan murah. Kopi BOR (Buatan Orang Rumah), bagi kamu penggemar kopi bisa banget berkunjung ke kopi BOR. Dengan harga yang relatif cukup murah kalian sudah bisa menikmati Kampoeng Galler sambil minum kopi.

Dok Pribadi

Alamat Kampoeng Gallery sekitar 200 m dari kolong jembatan layang Kebayoran Lama atau alamat tepatnya di Jl Mesjid Al-Huda no.1, dan 500 meter dari stasiun kebayoran. Kampoeng Gallery buka setiap hari. Jangan lupa mampir!




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline