Lihat ke Halaman Asli

Ahmad Syaihu

guru penulis

Puncak Acara P5-P2 RA: Gebyar Seni Budaya Nusantara untuk Kesehatan Jasmani dan Kebahagiaan Jiwa

Diperbarui: 1 Desember 2023   14:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kepala MTsN 4 Kota Surabaya Agus Yulianto (foto dokpri)

Hari Jumat, 1 Desember 2023, MTs Negeri 4 Kota Surabaya menggelar acara PUNCAK TEMA P5-P2 RA, bagian dari Kurikulum Merdeka dengan Tema: "Bangunlah Jiwa Raganya: Sehat Jasmaninya, Bugar Raganya, dan Bahagia Jiwanya". 

Acara dimulai pukul 07.30 WIB setelah siswa melakukan doa bersama dan mengumpulkan infaq harian.

Kepala MTsN 4 Kota Surabaya, Agus Yulianto, membuka acara ini. Kegiatan dimulai dengan Senam Maumere yang dilakukan secara serempak dalam dua gelombang. 

Siswa MTsN 4 Kota Surabaya melaksanakan Senam Maumere (foto dokpri)

Siswa putri dari kelas 7, 8, dan 9 serta guru dan pegawai turut serta dalam acara ini. Dilanjutkan dengan partisipasi siswa putra dan bapak guru serta pegawai dalam acara senam.

Setelah setengah jam senam Maumere, acara dilanjutkan dengan Gebyar Seni Budaya. Inilah tugas akhir dari pembelajaran bidang studi Seni Budaya. 

Setiap kelas 8, dari 8A hingga 8I, menampilkan empat jenis kesenian: seni lukis, seni musik, seni tari, dan seni pantomin. 

Tari Kecak dari Kelas 8A ditampilkan secara apik dan menarik (foto dokpri)

Kesenian tersebut ditampilkan dengan begitu luar biasa, mulai dari kostum, lagu, tarian, hingga pakaian adat sesuai asal tarian yang dibawakan, seperti Tari Saman dari Aceh, Tari Piring, Tari Serampang 12, Tari Remo, Tari Gambyong, Tari Kecak dari Bali, dan berbagai jenis tarian lainnya. 

Penulis bersama pemain Hanoman dan Gatotkaca (foto dokpri)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline