Lihat ke Halaman Asli

Ahmad Syaihu

guru penulis

MU Bantai Persija 2-0, MU Kokoh di Puncak Klasemen Liga 1 BRI, Makin Seru!

Diperbarui: 14 Agustus 2023   06:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kolase gambar Junior Brandao (foto: Tribun Madura)

Hasil pertandingan pekan kedelapan Liga 1 2023-2024 ditutup laga Madura United vs Persija Jakarta dan Borneo FC vs Persikabo 1973 pada Minggu (13/8/2023).  

Madura United dan Borneo FC kompak meraih kemenangan. Madura United mengalahkan Persija 2-0 di Stadion Gelora Bangkalan.  

Dua gol kemenangan Laskar Sape Kerrab, julukan Madura United, diborong Junior Brandao pada menit ke-38 dan 48.  

Hasil tersebut mengantarkan Madura United kembali menguasai puncak klasemen Liga 1 2023-2024 dengan poin 16 dari 8 pertandingan, dengan 5 kali kemenangan, sekali seri dan 2 kali kekalahan.

Sementara Persija Jakarta dengan kekalahan ini turun satu tingkat ke posisi kelima dengan poin 12 dari 3 kali kemenangan, 3 kali seri dan dua kali kekalahan.

Sedangkan Borneo FC dengan tambahan 3 poin, merangsek ke posisi 4 besar dengan poin 13 dari 3 kali kemenangan, 4 kali seri dan bari 1 kali menderita kekalahan.

Jalannya Pertandingan Madura United (MU) dengan Persija Jakarta

Madura United menjamu tamunya Tim Macan Kemayoran Persija Jakarta di Gelora Bangkalan, Madura Minggu (13/8/2023) mulai pukul 19.00 WIB.

Sebagai tuan rumah MU bermain trengginas dan sering melakukan serangan ke jantung pertahanan Persija, namun Persija tak mau tinggal diam dengan tekat mencuri poin di Madura, serangan MU dibalas juga dengan serangan ke pertahanan MU, namun belum membuahkan hasil sampai menit ke-37, kedudukan masih sama kuat  0-0.

Bermain di hadapan supporter fanatiknya MU akhirnya benar-benar memberikan kejutan dan hadiah dengan gol yang diciptakan oleh pemain asal Brasil Junior Brandao, gol 1-0 disambut dengan gegap gempita, skor 1-0 untuk tim tuan rumah berlangsung sampai babak turun minum.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline