Senja ini kau tawarkan
Keceriaan sinar mentari lewat dedaunan
Nampak cahayamu terhambat
Oleh dedaunan pohon terbesi
Ada sensasi tersendiri
Memandangmu lewat dedaunan
Tetap indah meski tak nampak sempurna wajahmu
Itulah dunia dan kehidupan
Kadang nampak sempurna tapi terluka
Kadang tak sempurna tapi indah