Lihat ke Halaman Asli

Ahmad Syaihu

guru penulis

Indonesia Lawan Suriah: Menang atau Pulang

Diperbarui: 4 Maret 2023   10:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pelatih Timnas Suriah Mark Wotte (foto : dok. AFC)

Pertandingan babak penyisihan Grup A Piala Asia U-20 akan mempertemukan dua tim yang terluka yaitu antara Indonesia melawan Suriah.

Matchday kedua Grup A Piala Asia U-20 2023 tersebut bakal tersaji di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Uzbekistan, pada Sabtu (4/3/2023) pukul 19.00 WIB.

Kedua tim sama-sama tumbang di laga pertama. Timnas Indonesia U-20 tumbang 0-2 di tangan Irak U-20, sedangkan Suriah U-20 dihajar tuan rumah Uzbekistan U-20 dengan skor 0-2.

Oleh karenanya kedua tim sama-sama membawa misi meraih kemenangan demi menjaga peluang lolos ke perempatfinal Piala Asia U-20 2023. Sebab, jika kalah di laga nanti, baik Timnas Indonesia U-20 dan Suriah U-20 hampir pasti terpental dari Piala Asia U-20 2023.

"Kekalahan di laga pertama memberi tekanan kepada kami jelang laga kedua. Kami harus mengalahkan Indonesia agar menjaga target yakni lolos ke babak selanjutnya," kata Mark Wotte mengutip dari laman resmi AFC.

Demikian juga bagi Indonesia meskipun Indonesia sudah mendapatkan tempat di Piala Dunia U-20, tapi pelatih Shim Tae-yong tidak ingin misinya di Piala Asia U-20, minimal masuk ke babak selanjutnya bisa terpenuhi. Salah satu cara terbaik menjaga asa agar bisa tetap menuju ke babak selanjutnya adalah harus menang melawan Suriah, kalah dari Suriah berarti tamat sudah harapan Indonesia.

Perkiraan Pemain yang Diturunkan oleh STy saat Lawan Suriah

Skuad Garuda Nusantara saat menghadapi Irak di laga perdana (foto : dok. PSSI)

Karena ingin memenangkan pertandingan Coach Shin Tae yong diperkirakan akan  menerapkan formasi andalannya yakni 5-3-2. Skema tersebut kerap digunakan juru taktik asal Korea Selatan itu termasuk saat menghadapi Irak U-20.

Namun, Shin Tae-yong diperkirakan akan melakukan beberapa rotasi pemain. Untuk posisi penjaga gawang, STY -sapaan akrab Shin Tae-yong- besar kemungkinan bakal memplot Cahya Supriadi daripada Daffa Fasya yang sudah kebobolan dua gol kala takluk dari Irak U-20.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline