Oleh: Ahmad Yazid
NIM: 202210280211008
Magister Manajemen
Universitas Muhammadiyah Malang
Pendahuluan
Pentingnya menjaga lingkungan harus didorong sejak dini. Penebangan liar/deforestasi, pencemaran air dari limbah industri dan pertambangan, pencemaran udara di perkotaan dan kerusakan lingkungan kita, khususnya di Indonesia, bukanlah masalah baru yang harus segera diatasi. Tentu saja, masalah ini tidak lepas dari peran pemerintah dan masyarakat, yang harus berdiri berdampingan untuk menjaga lingkungan kita.
Lingkungan di mana semua makhluk hidup di bumi menetap, termasuk manusia, hewan dan tumbuhan, harus dilestarikan. Pelestarian lingkungan sangat berguna dan sangat urgen dalam keberlangsungan mahluk hidup Karena jika lingkungan tidak ada, manusia, hewan dan tumbuhan tidak dapat bertahan hidup. Hanya saja, dewasa ini lingkungan sering mengalami pncemaran dan kerusakan. Semua ini adalah hasil dari orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
Misalnya illegal logging yang tidak disertai menanam pohon, sehingga hutan tetap gundul dan tanah tidak bisa menyerap air dan pohon tidak menghirup karbondioksida di udara, penambangan batu bara terus menerus yang bisa menyebabkan pengikisan lahan. penggunaan kendaraan bermotor dan pendirian industri yang melepaskan asap industri ke dalam rumah kaca, sehingga sejumlah besar gas menyebar ke udara menyebabkan polusi udara dan pemanasan global, serta timbulnya limbah yang berdampak negatif bagi kehidupan masyarakat dan makhluk hidup.
Perbuatan orang-orang ini bisa berakibat fatal, mereka berani bertindak atas nama bisnis dan merusak lingkungan tanpa memikirkan generasi penerus mereka. Ini bisa sangat mudah dilakukan, tetapi mengembalikannya seperti semula sangat sulit.
Untuk menjaga dan menyelesaikan permasalahan pencemaran lingkungan, pemerintah harus mendorong semua lapisan masyrakat untuk selalu konsisten menjaga lingkungan agar tetap terjamin keasriannya. Disamping itu peran organisasi-organisasi kemasyarakatan juga tak kalah penting dalam memupuk dan terus memberikan edukasi perihal pelestarian lingkungan hidupterhadap masyarakat luas. Tak terkecuali Muhammdiyah yang merupakan salah satu Ormas terbesar di Indonesia harus ikut berperan aktif dalam menjaga kelestarian lingkungan.
Dalam perjalanannya Muhammadiyah sudah lama aktif dan ikut serta dalam menjaga lingkungan hidup agar tetap terjaga. Bahkan dalam struktur organisasinya terbentuk Majelis Lingkungan Hidup (MLH) yang mana tugas pokoknya menjaga lingkungan serta mendorong masyrakat untuk tidak menyepelekan lingkungan hingga terciptalah lingkungan yang natural dan bersih.