Sebuah video di kanal YouTube yang diunggah oleh DibalikMindplace menggambarkan tren pergeseran perilaku konsumsi hiburan Generasi Z (Gen Z), terutama terkait kebiasaan menonton televisi. Dalam video tersebut, para siswa SMA dari SMA Kolese de Bitto di Yogyakarta diwawancarai, dan mereka mengindikasikan bahwa mereka cenderung meninggalkan kebiasaan menonton TV tradisional. Sebagai gantinya, mereka lebih memilih untuk menghabiskan waktu dengan platform digital seperti YouTube dan TikTok.
"Dengan siapa?" Tanyanya.
"Gofin," kata siswa.
"Kelas berapa?" Tanya lagi.
"11 MIPA," balasnya.
"Di rumah punya TV nggak?" Tanya pada Gofin.
"Punya sih, tapi jarang dipakai." kata Gofin.
"Kenapa jarang dipakai?" Tanya Youtubers kepada Gofin.
"Karena, sekarang pindah ke Youtube sama TikTok," ujarnya.
Dalam wawancara tersebut, seorang siswa dari kelas 11 MIPA di SMA Kolese de Bitto di Yogyakarta menyatakan bahwa ia lebih suka menghabiskan waktu dengan menggunakan platform digital seperti YouTube dan TikTok sebagai bentuk hiburan. Saat ditanya apakah mereka masih menonton TV, siswa tersebut menyatakan bahwa ia lebih memilih untuk menonton konten di platform digital tersebut. Meskipun memiliki televisi di rumah, ia mengungkapkan bahwa televisi jarang digunakan karena kini lebih memilih menggunakan YouTube dan TikTok untuk mengakses konten hiburan.