Lihat ke Halaman Asli

wulanindri

agustin

Menemukan Sanseviera Unik Berbentuk Batang

Diperbarui: 22 Mei 2022   11:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hobi. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

https://youtube.com/shorts/xej-vbSKGEc?feature=share

Saat saya coba memotong beberapa daun pada tanaman yang satu ini karena sudah dirasa saking lebatnya dan sulit untuk di pindahkan. Saya menemukan daun lidah mertua dengan rupa yang tidak biasanya. Boleh saya katakan saat awal melihatnya seperti tubuh ular, bulat dan memanjang pas sekali jika jenis yang satu ini di namai juga sisik ular.

Sanseviera  berbentuk unik ini saya temukan dari satu pohon sanseviera dengan rupa yang normal, daun nya memanjang dan terbuka lebar. Saat itu saya sengaja memotongnya pada bagian akarnya dan menanamnya pada polibag tersendiri biar tumbuh lebih banyak daun yang sama.

Selain bentuk yang agak berbeda sebetulnya daun dari satu pot yang sama banyak yang menghasilkan rupa corak nya boleh di kata agak berbeda juga. Sehingga seperti menghasilkan jenis sanseviera yang baru. Seperti ada yang memilki sisi kuning dengan corak sisik berwarna hijau tua mengisi penuh bagian tengahnya atau dengan corak sisik daun yang berwarna abu abu. Perbedaan corak ini membuat sanseviera dari satu pot terlihat unik. Sepertinya perbedaan ini bergantung pada kondisi cahaya dan tentu proses saat tumbuhan yang satu ini tumbuh semakin lebat. Seperti daun sanseviera unik yang saya temukan salah satunya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline