Lihat ke Halaman Asli

Agustina Rachma

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Mengusung Tema "Sidoarjo The Local Wisdom" Shining Jayandaru Carnival 2024 berhasil Menarik Simpati Ribuan Warga Sidoarjo

Diperbarui: 20 Agustus 2024   02:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Marching Band Shining Jayandaru Sidoarjo Carnival 2024/Dokpri

Dalam rangka merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79, Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Siodarjo sukses meenggelar acara karnaval dengan membawa 44 tim peserta dari berbagai institusi yang ada di Kabupaten Sidoarjo pada Minggu (18/08/24).

Launching Shining Jayandaru, Sidoarjo Carnival 2024 mengangkat tema "Sidoarjo The Local Wisdom" diadakan mulai jam 13.00 hingga jam 19.00 dengan rute awal di Monumen Jayandaru dan berakhir di Parkir Timur GOR Sidoarjo. Warga dan penonton karnaval sangat antusias dalam menyemarakan gelaran karnaval ini, mereka berkumpul disepanjang jalan rute karnaval. Selain itu, banyak pelaku UMKM yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan karnaval ini.

Meskipun baru Launching acara yang disiapkan berhasil mendatangkan ribuan penonton tak hanya warga Sidoarjo, kegiatan karnaval kemarin sukses menarik perhatian warga Surabaya, Pasuruan, Mojokerto, dan Gresik. "awalnya saya melihat dari Instagram kalau Sidoarjo mengadakan karnaval di hari ulang tahun Indonesia yang ke-79, karena tahun-tahun sebelumnya Sidoarjo belum pernah mengadakan kegiatan seperti ini, jadi saya tertarik untuk datang bersama istri dan anak-anak saya" Ujar Ade, Penonton dari Surabaya.

Banyak nya peserta yang mendaftar, mereka berbaris untuk menampilkan busana, tarian, bahkan pertunjukan dengan tema yang diangkat dari masing-masing institusi. Seperti busana yang dikenakan oleh salah satu peserta, mereka mengenakan pakaian cukup menarik perhatian publik, "Tema kelompok kami yaitu warok yang berasal dari Ponorogo, persiapan untuk acara karnaval ini hanya dua hari saja, harapannya dengan adanya acara ini bisa melestarikan budaya Indonesia terutama dibidang seni" Ujar Herwanto.

Memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia moment untuk mengenang jasa para pahlawan, seperti halnya  peserta karnaval dari komunitas mobil tua dan sepedah tua mereka memakai pakaian para pejuang. Dengan adanya kegiatan seperti ini dapat mengembangkan potensi daerah untuk wujudkan Sidoarjo yang lebih gemilang dan berdaya saing tinggi.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline