Stasiun Kereta Api berskala kecil termasuk Stasiun Kereta Api yang cukup diperhitungkan di Garut meskipun tergolong kecil tetapi Stasiun ini merupakan Stasiun pertama menuju Gerbang kota Garut baik melalui jalur kereta api maupun jalan raya, karena lokasinya bukan di kecamatan Leles dan berbatasan langsung dengan kabupaten Bandung, selain itu stasiun Leles merupakan stasiun yang pernah disinggahi oleh begal yang sangat melegenda ketika melarikan diri menuju stasiun Leuwigoong.
Stasiun Kereta Api yang Pernah Disinggahi Mat Peci
Banyak yang mengira tewasnya Mat Peci di Stasiun Kereta Api Leles, dan banyak berita-berita di media online yang menceritakan sampai sekarang bahwa Mat Peci tewas di Stasiun Leles, padahal sesungguhnya Mat Peci tewas di kampung halamannya yaitu di Leuwigoong tepatnya di Stasiun Leuwigoong, dikarenakan Stasiun Leles lebih dikenal daripada stasiun Leuwigoong karena lokasinya cukup strategis memiliki jalan raya utama menuju Garut kota, selain dikarenakan Leuwigoong dulunya termasuk kecamatan Leles dan Kadungora termasuk Kewadanaan Leles sehingga lokasi stasiun Leles berada di Kadungora.
Stasiun Kereta Api yang Letaknya Bukan di Kecamatan Leles
Stasiun Leles memiliki letak strategis dan dibangun di Kecamatan Kadungora yang merupakan Kewadananaan Leles pada waktu itu, karena kalau dinamai Stasiun Kadungora yang merupakan sebuah kecamatan berada dibawah Kewadanaan, nama Leles lebih pas untuk menamai sebuah stasiun Leles yang lokasinya berada di Kadungora, karena Leles merupakan sebuah sebuah pemerintahan administrasi dibawah kabupaten Garut, yang memiliki Stasiun Garut, yang berada di Garut Kota.
Mungkin ada sebagian orang bertanya, kenapa Stasiun Leles sampai sekarang namanya tidak diganti dengan nama Stasiun Kadungora karena jauh dari Stasiun Leles, supaya tidak canggung dalam penyebutannya karena lokasinya jauh dari kecamatan Leles, beda dengan Stasiun Karangsari yang dulunya bernama Stasiun Ganda Mirah karena berada di kampung Ganda Mirah yang sekarang menjadi Stasiun Karangsari karena kampung Gandamirah merupakan bagian dari Desa Karangsari, mungkin dalam hal ini ada unsur kesamaan dikarenakan lokasi, yang satu bisa dirubah yang satu lagi sampai sekarang namanya tidak dirubah, beda dengan stasiun Bumi Waluya yang dulunya bernama Stasiun Malongbong sekarang menjadi Bumi Waluya karena adanya tragedi kecelakaan Kereta Api.