Lihat ke Halaman Asli

agus hendrawan

Tenaga Kependidikan

Menggunakan Gambar Sebagai Transisi Video

Diperbarui: 27 September 2024   16:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri


Halo Pemirsa, izinkan saya membagikan sedikit trik dalam pengeditan video. Terkadang kita mendapatkan sebuah video yang terintegrasi dengan suara orisinilnya, namun pada bagian tertentu terdapat transisi yang mengganggu. Hal ini bisa disebabkan karena pengambilan video yang terlalu shaking (goyang), atau hal lain yang menyebabkan video sangat tidak nyaman untuk ditonton.

Dalam hal ini kita bisa menutup bagian video tersebut dengan gambar yang senada atau dengan melakukan screenshot pada bagian video yang gambarnya mulai stabil. Gambar hasil screenshot tersebut bisa kita gunakan untuk menutupi bagian video yang gambarnya rusak tanpa menghilangkan suara orisinilnya, sehingga kontinuitas adegan bisa terjaga.

Sebagai contoh praktiknya saya embed video di atas, saya menggunakan transisi screenshot pada bagian-bagian tertentu yang saat pengambilan gambarnya tidak stabil. Gambar hasil screenshot saya gunakan sebagai penutup video yang tidak stabil sehingga suara orisinilnya bisa terjaga, dan kontinuitas adegan bisa terjaga pula.

Untuk lebih jelasnya inilah gambar adegan yang saya transisikan dengan gambar hasil screenshot sebagaimana yang dijelaskan di atas:

dokpri

dokpri

Tonton videonya sehingga Pemirsa bisa melihat hasilnya, sekian semoga bermanfaat.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline