Lihat ke Halaman Asli

agus hendrawan

Tenaga Kependidikan

Buah Cecenet Tumbuh Liar di Pekarangan Rumah

Diperbarui: 3 April 2024   12:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber gambar dokpri

Buah Cecenet, atau yang sering juga dikenal dengan nama Ceplukan yang bernama latin (Physalis angulata), adalah salah satu buah yang tumbuh liar dan dapat ditemukan di berbagai sudut pekarangan rumah saya di kampung, pekarangan terbuka dengan paparan sinar matahari maksimal sepanjang hari adalah faktor utama tanaman liar ini tumbuh subur. Meskipun ukurannya kecil, buah ini memiliki banyak manfaat dan daya tarik yang membuatnya populer di kalangan masyarakat.

Kami pun tidak merasa keberatan dengan tumbuhan ini karena disamping estetikanya Cecenet memiliki buah yang manis asam khas ketika sudah matang, bahkan masyarakat banyak yang mencarinya sebagai tanaman obat. Saya sering memetik dan menggadonya saat buah liar ini matang, rasanya manis keasam-asaman yang menyegarkan.

Deskripsi dan Karakteristik Buah Cecenet

Buah Cecenet memiliki ciri khas yang mudah dikenali. Berikut adalah beberapa deskripsi dan karakteristik utama dari buah ini:

sumber gambar dokpri

Ukuran dan Bentuk: Cecenet memiliki ukuran yang kecil dengan diameter sekitar 1-2 sentimeter. Bentuknya bulat atau hampir bulat dengan warna merah keunguan saat matang.

Input sumber gambar dokpri

Rasa dan Tekstur: Buah Cecenet memiliki rasa yang manis dengan sedikit sentuhan asam, memberikan pengalaman rasa yang unik. Teksturnya lembut namun kenyal saat digigit.
Daun dan Batang: Cecenet tumbuh sebagai semak kecil dengan batang yang bercabang-cabang dan daun hijau yang tumbuh rapat di sekitar batang.

sumber gambar dokpri

Lingkungan Tumbuh: Biasanya tumbuh liar di pekarangan, pinggir jalan, atau area terbuka lainnya. Cecenet dapat tumbuh dengan subur di tanah yang cukup subur dan terkena cahaya matahari yang cukup.


Manfaat dan Kegunaan Buah Cecenet

sumber gambar dokpri

Meskipun ukurannya kecil, buah Cecenet memiliki banyak manfaat dan kegunaan, antara lain:

- Sumber Antioksidan: Buah Cecenet mengandung antioksidan yang baik untuk kesehatan tubuh, membantu melawan radikal bebas dan mencegah kerusakan sel.

- Sumber Vitamin C: Kandungan vitamin C dalam buah Cecenet membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menjaga kesehatan kulit.

- Makanan Penyegar: Cecenet sering dimakan segar sebagai camilan yang menyegarkan, terutama saat cuaca panas.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline