Lihat ke Halaman Asli

Agung MSG

TERVERIFIKASI

Wiraswasta

Tetangga Membawa Bahagia

Diperbarui: 14 Juli 2024   06:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Senyum lepas bersama dengan tetangga Kotbar Cianjur. Kekompakannya dan keramahannya membawa bahagia bersama. | Foto: Dokumentasi Pribadi

"Tetangga adalah lahan kita untuk beramal shalih dan sumber kebahagiaan sejati. Dengan memuliakan mereka, kita memperkaya hidup dengan cinta dan keberkahan."

Tetangga adalah karunia dari Allah yang seringkali kita pandang sebelah mata. Padahal, tetangga itu bisa membawa kita lebih bahagia, bila kita bisa memetik kearifan dalam kehidupan sehari-hari bersama tetangga.

Dalam pandangan Islam, tetangga memiliki kedudukan yang amat penting dan peran yang sangat vital dalam kehidupan kita sehari-hari. Seperti asa pepatah bijak yang menyatakan, "Tetangga adalah saudara terdekat kita," kehidupan akan terasa lebih berwarna dan bermakna dengan kehadiran mereka.

Tetangga Sebagai Saudara Terdekat Kita

Dalam ajaran Islam, kita diajarkan untuk senantiasa menjaga hubungan baik dengan tetangga. Rasulullah SAW bersabda, "Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan Hari Akhir, hendaklah ia memuliakan tetangganya" (HR. Bukhari dan Muslim). 

Hadis ini menegaskan betapa pentingnya peran tetangga dalam kehidupan seorang Muslim. Tanpa tetangga, kehidupan kita akan terasa hambar dan kehilangan rasa.

Kehangatan dan Kehidupan dari Tetangga

Hidup lebih berwarna dengan kehadiran tetangga. Mereka adalah sumber kehangatan dan kehidupan dalam komunitas kita. Bayangkan ketika kita pulang dari pekerjaan yang melelahkan, sapaan hangat dari tetangga dapat meringankan beban kita. 

Kehadiran mereka memberikan rasa aman, seperti security gratis di rumah kita, yang siap membantu dan melindungi saat dibutuhkan.

Lahan Amal Shalih dan Sumber Kebahagiaan

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline