Lihat ke Halaman Asli

Agung Han

TERVERIFIKASI

Blogger Biasa

Orang Tua Harus Bangga dengan Anaknya

Diperbarui: 22 September 2017   17:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

futuready(dot)com

Anak menjadi permata hati, kehadirannya pasti sangat dinanti-nanti. Anak sebagai pelipur hati yang lara, saat ayah dan atau ibu sedang dilanda nestapa. Konon kalau suami istri sedang berantem, anak bisa menjadi perekatnya.

Manusia dengan segala keterbatasan, dianugerahi kesedihan dan kesenangan bergantian. Pun meski sudah menjadi orang tua, tetaplah butuh sumber penyemangat. Muasal kebahagiaan menjadi energi, bisa didapatkan ayah dan atau ibu dari anak-anaknya.

Maka bagi para orang tua, jangan sekali kali menyia-nyiakan anak. Kehadiran mereka di dunia fana, ada karena buah cinta ayah dan ibunya. Allah memberi cobaan sesuai kemampuan setiap orang, kehadiran anak bisa menjadi anugerah sekaligus ujian.

Perasaan ini miris, kalau mendengar, melihat, membaca berita tentang anak yang dibuang, anak ditelantarkan dan sebagainya oleh orang tua kandungnya. Sementara banyak saudara kita, masih diuji kesabaran dakan menanti kehadiran buah hati.

Rasanya ironis, satu orang sangat berharap buah hati, sementara ada orang yang tega bersikap aniaya pada anak sendiri.

-0o0-

lifestylediary(dot)com

Ada satu penyanyi senior, saya sangat kagum dengan sikapnya dalam mendidik putra-putrinya. Dari pernikahan dengan aktor terkenal, beliau melahirkan empat putra putri kesayangan.

Dua anak berkebutuhan khusus pada indera pendengaran, dua lainnya dianugrahi panca indera lengkap. Satu putri yang tuli sekaligus anak sulung pernah menikah, kini sudah almarhumah setelah opname di rumah sakit.

Setelah pernikahan pertama kandas, penyanyi senior ternama ini menikah yang kedua kali. Saya yakin, Kompasianers mungkin sudah mengetahui artis yang dimaksud. Tapi, saya tidak sedang ingin menyebut nama beliau.

Terkait dengan pola pengasuhan diterapkan, ada yang membuat kagum saya tak berkesudahan. Sungguh saya ingin sekali belajar, menjadi orang tua setangguh ibu ini.

Dalam sebuah acara saya turut menyimak, beliau berkisah tentang suka duka dalam menumbuhkan tekad belajar pada dua anak istimewanya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline