Latar Belakang
Latar belakang dari praktik pembelajaran ini, yaitu kondisi peserta didik yang masih rendah kemampuan pemahaman konsep matematika serta rendahnya motivasi peserta didik dalam pembelajaran. Permasalahan tersebut dapat dilihat dari capaian hasil belajar peserta didik yang rendah dan sikap peserta didik yang kurang fokus dalam pembelajaran, bahkan ada yang menghindari pelajaran dengan tidak masuk kelas. Peserta didik juga masih kesulitan dalam mengkomunikasikan ide/pendapat dalam kegiatan pembelajaran sehingga pembelajaran terkesan hanya berjalan satu arah.
Hal ini pun disebabkan karena masih rendahnya kemampuan dasar matematika yang dimiliki peserta didik dan pembelajaran yang dirancang terkesan masih berpusat kepada guru, sehingga tidak menstimulus kemampuan peserta didik dalam berpikir dan bernalar. Kemudian pembelajaran yang diterapkan juga terkesan masih monoton dan kurang memaksimalkan pemanfaatan model pembelajaran inovatif serta kurangnya pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran di kelas.
Berdasarkan hal tersebut, maka dilaksanakanlah praktik pembelajaran menggunakan model pembelajaran inovatif Problem Based Learning (PBL) dengan bantuan alat peraga sederhana yang saya namakan "kantong ajaib" yang mana digunakan sebagai alat untuk memahami konsep barisan aritmatika serta dikolaborasikan dengan video pembelajaran yang diambil dari Youtube.
Tujuan yang ingin dicapai
- Meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematika peserta didik
- Meningkatkan motivasi peserta didik dalam pembelajaran matematika
- Memaksimalkan pemanfaatan model-model pembelajaran inovatif berdasarkan karakteristik materi dan siswa
- Meningkatkan pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran
Penting untuk dibagikan
Praktik pembelajaran ini penting dibagikan, karena merupakan inovasi bagi saya untuk merefleksi diri serta memperbaiki pembelajaran yang saya lakukan di kelas. Dari kegiatan praktik ini juga terdapat perubahan sikap serta capaian hasil belajar dari peserta didik, diantaranya peserta didik lebih termotivasi dalam kegiatan pembelajaran, peserta didik mampu mengkomunikasikan ide/pendapat mereka dalam kegiatan pembelajaran, pembelajaran lebih menyenangkan untuk diikuti oleh peserta didik karena menggunakan model pembelajaran PBL yang mampu menstimulus kemampuan peserta didik dalam berpikir dan bernalar. Pemanfaatan media pembelajaran menjadikan pembelajaran lebih menarik bagi peserta didik. Praktik ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi rekan guru lain.
Peran dan tanggung jawab
Peran dan tanggung jawab saya dalam kegiatan ini, saya berperan sebagai guru.
- Saya merancang perangkat pembelajaran berupa RPP, Media Pembelajaran, LKPD, Modul, dan Instrumen penilaian.
- Fasilitator bagi peserta didik dalam proses pembelajaran.
Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut?
Beberapa tantangan untuk mencapai tujuan pada praktik ini, yaitu :
- Mempersiapkan perangkat pembelajaran yang kreatif dan inovatif serta praktis dan mudah dipahami oleh peserta didik dalam kegiatan pembelajaran serta yang sesuai dengan karateristik peserta didik.
- Pada saat pelaksanaan kegiatan pembelajaran, peserta didik belum terbiasa dengan model pembelajaran PBL, sehingga ada beberapa peserta didik yang masih mengalami kebingungan dalam menyelesaikan permasalahan bersama kelompok secara mandiri yang diberikan pada LKPD. Selain itu, ada juga peserta didik yang masih kurang aktif dalam kegiatan diskusi.