Lihat ke Halaman Asli

Pentingnya Mempelajari Pengaruh Game Online bagi Kehiduan Manusia

Diperbarui: 26 Maret 2023   22:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Games. Sumber ilustrasi: Unsplash

Game online adalah permainan yang biasanya dimainkan melalui internet atau jaringan lain dengan menggunakan teknologi modern seperti modem dan koneksi kabel.Game online biasanya ditawarkan sebagai layanan tambahan oleh penyedia layanan internet atau diakses langsung dari sistem penyedia game dan dapat dimainkan secara bersamaan di komputer yang terhubung ke jaringan tertentu Menurut Andrew Rollings dan Ernest Adams, game online sekarang lebih merupakan teknologi daripada genre game. Mekanisme untuk menghubungkan pemain daripada model game tertentu.Game online berkisar dari game berbasis teks sederhana hingga game yang menggunakan grafik kompleks dan membentuk dunia virtual yang dapat ditempati oleh banyak pemain secara bersamaan. Game online memiliki dua komponen utama: server dan klien. Server melakukan manajemen game dan menghubungkan klien saat mereka menjadi pengguna game menggunakan kemampuan server. Game online terbaik kini bisa dimainkan di smartphone dan komputer.

Game online adalah sebuah permainan dengan menggunakan media elektronik sepeti HP,Laptop,Komputer, dan media elektronik lain yang bisa digunakan. Dalam bermain Game online juga diperlukan jaringan internet seperti kuota/paketan,dan juga wifi. Kalau game online yang tidak menggunakan kuota/paketan,Wifi dan sebagainya biasanya orang orang menyebutnya sebagai Game offline. 

Game online pada tahun 2016-2018 biasanya dimainkan pada kalangan anak yang berumur sekitar 18 tahun keatas dikarenakan pada saat itu harga sebuah handphone,laptop dan komputer masih sangat mahal dan spesifikasi handphone dan laptop masih kurang untuk bmain game online. Dengan majunya teknologi sampai sekarang tahun 2023 harga handphone menjadi lebih murah dan spesifikasi handphone tersebut jauh lebih bagus daripada tahun 2016. Maka dari itu anak dengan umur 5 tahun pun pada zaman sekarang sudah banyak memainkan Game online.

Game online pada zaman sekarang banyak membawa dampak buruk salah satunya TOXIC(berbicara kasar).Game yang membawa ke dalam hal tersebut banyak salah satunya MOBILE LEGENDS.. Game online bisa memberikan dampak positif dan negatif.Salah satu dampak positifnya yaitu:

  • Menghasilkan uang

Seseorang dapat menghasilkan uang dengan bermain game online yaitu dengan cara seperti dia menjadi profesional player game (pro player).Dengan menjadi pro player orang tersebut menjalin kontrak dengan seseorang yang memiliki perusahaan seperti EVOS,RRQ,ONIC,REBELION,AURA,BLACKLIST INTERNATIONAL,TEAM HAQ,GEEK,dan perusahaan game online lainnya.

Setelah menjalin kontrak dengan perusahaan tersebut orang itu akan bermain game untuk perusahaan tersebut.Mereka akan mendapat gaji yang sudah disepakati oleh CEO perusahaan tersebut, dan apabila di sebuah pertandingan orang itu memenangkan kejuaraan maka dia akan memperoleh bonus.Seorang pro player diharuskan setiap harinya untuk memainkan game selama 12 jam lebih agar orang tersebut dapat kerja sama dengan timnya. Yang kedua yaitu dengan menjadi penjok game onlinei. 

Penjoki game online adalah seseorang yang memainkan akun game orang lain dengan bertujuan untuk menaikkan rank(pangkat) game orang tersebut agar menjadi lebih tinggi.Gaji seorang penjoki tidak menentu,kadang besar dan terkadang kecil tergantung pelanggan yang memesan.

Syarat untuk penjoki tidaklah gampang yaitu memiliki pangkat yang tinggi,memiliki keahlian dalam memainkan game tersebut,dan mampu untuk bermain game setiap hari bila ada pelanggan.Yang ketiga adalah jual beli diamond/voucher game.Voucher tersebut digunakan untuk membeli sebuah skin/kostum di game agar game tersebut lebih menariik untuk dimainkan.Yang keempat yaitu menjual akun game online. Menjual akun game online adalah seperti berdagang yaitu kita membeli akun game online orang lain dengan harga sekian terus kita menjualnya dengan harga yang lebih mahal agar kita mendapat keuntungan.Namun penjualan akun game online ini memilliki  banyak kasus seperti penipuan.Kita sebagai pembeli yang bijak harus pandai-pandai memilih agar kita tidak tertipu pada orang lain.

  • Mengasah otak dan ketangkasan

Dengan bermain game online kita dapat menggunakan otak kita untuk mengatur strategi untuk melawan musuh.Tujuan bermain game online salah satunya yaitu untuk memenangkan game tersebut.dengan begitu kita dapat mengasah otak kita.Dengan bermain game online juga dapat membuat tangan kita semakin lincah dan gesit.

  • Mengurangi stres

Terkadang kita merasa lelah melakukan pekerjaan yang kita kerjakan setiap hari.Kita membutuhkan refreshing agar kita tidak stres.Dengan game online kita dapat menghilangkan stress itu..

  • Meningkatkan konsentrasi

Bermain game online meningkatkan konsentrasi. Manfaat ini tidak terbatas pada anak-anak saja, tetapi orang dewasa dan lansia dapat memperoleh manfaat dari pelatihan otak untuk mengurangi risiko demensia. Beberapa game bahkan didesain khusus untuk melatih otak dan meningkatkan konsentrasi.

  •  Melatih pengendalian emosi
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline