Lihat ke Halaman Asli

Agnes Yulia saragih

saya seorang mahasiswa

Transformasi Komputasi untuk Matematikawan di Era Sosiety 5.0

Diperbarui: 23 November 2023   19:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Pernahkah anda bertanya-tanaya: "bagaimana teknologi dimasa mendatang?" dan "Apakah aku sudah siap untuk menghadapi masa mendatang?

 

Era Society 5.0 merupakan istilah yang digunakan untuk menggambarkan tahap berikutnya dari perkembangan masyarakat yang mengintegrasikan teknologi digital dan kecerdasan buatan ke dalam segala aspek kehidupan. Oleh karena itu, perubahan akan sangat tampak dan kita rasakan dalam setiap sendi kehidupan termasuk pada bidang pendidikan yang sangat dibutuhkan untuk menghadapi era society 5.0 ini.

Revolusi industri 5.0 yang dikenal dengan istilah "Industry 5.0" atau "Society 5. mengutamakan kecerdasan buatan Artifical Intelegene(AI) dan Internet of things(IoT) dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam berbagai bidang. Salah satu keterampilan yang mendukung berkembangnya teknologi dan informasi salah satunya adalah kemampuan berfikir komputasi.

Dengan perkembangan teknologi Society 5.0 yang semakin pesat, dunia pendidikan harus beradaptasi dan menyongsong perubahan tersebut. Society 5.0 adalah evolusi dari revolusi industri yang sebelumnya, yang ditandai dengan penyempurnaan teknologi kecerdasan buatan dan peran manusia yang semakin penting. Teknologi dan internet tidak saja dapat digunakan dalam sharing informasi saja, tetapi juga dapat digunakan dalam mendukung dan membantu meringankan kehidupan sehari-hari serta meningkatkan sumber daya yang ada.

Dalam era Society 5.0 pembelajaran matematika dituntut untuk dapat menyongsong perkembangan teknologi yang ada semakin pesat. Matematika merupakan salah satu ilmu yang menjadi panutan dan dasar dalam menguasai teknologi, teknologi berawal dari bahasa matematika sehingga dapat dikatakan bahwa mata pelajaram matematika merupakan salah satu mata pelajaran yang dapat menunjang perkembangan teknologi. Dengan pembelajaran yang modern dan inovatif, diharapkan peserta didik dapat lebih termotivasi dalam melaksanakan pembelajaran matematikaJika matematika dipandang sebagai kumpulan pengetahuan yang sifatnya tetap atau (knowing mathematics), dalam hal ini teknologi dapat berperan sebagai alat yang efisien untuk bisa mempercepat menyelesaikan masalah matematika, misalnya masalah perhitungan dan sebagainya. Sedangkan, jika matematika dipandang sebagai kegiatan bermatematika (doing mathematic), maka teknologi dalam hal ini akan berperan sebagai perangkat pembelajaran untuk membantu siswa menemukan konsep matematika dan hubungan di dalamnya guna mengembangkan pemahaman konseptual siswa tentang matematika

Lalu bagaimana komputasi dimasa depan?

Dengan menerapkan metode transformasi komputasi, para ahli matematika dapat mencapai dampak positif yang luar biasa di era Society 5.0. Analisis data besar memungkinkan wawasan mendalam mengenai struktur matematika yang kompleks, kecerdasan buatan memperluas kemampuan kita untuk menemukan solusi inovatif, dan komputasiawan memberikan akses kekuatan komputasi yang lebih tinggi. Hasil ini memberikan landasan yang kokoh bagi peran matematikawan dalam memahami dan memecahkan permasalahan matematika yang semakin kompleks di era teknologi ini. Penemuan-penemuan ini tidak hanya memberikan landasan bagi penelitian lebih lanjut, namun juga membuka kemungkinan-kemungkinan baru bagi penerapan matematika untuk memecahkan permasalahan dunia nyata. Penelitian ini mengawali analisis big data untuk menyelidiki kompleksitas struktur matematika dalam konteks era society 5.0.

Teknologi kecerdasan buatan memiliki banyak keuntungan yang dapat meningkatkan kehidupan manusia. Salah satu keuntungan terbesar adalah kemampuannya untuk mengambil keputusan dengan cepat dan akurat berdasarkan data [9]. Kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) merupakan salah satu bagian ilmu komputer yang membuat agar mesin (komputer) dapat melakukan pekerjaan seperti dan sebaik yang dilakukan oleh manusia [10]. Hal ini mencakup pengembangan algoritma dan model yang memungkinkan sistem untuk memahami, mempelajari, dan melakukan tugas-tugas yang memerlukan kecerdasan [11]. AI dapat digunakan dalam berbagai situasi, termasuk pengenalan pola, pemrosesan bahasa alami, permainan strategis, dan pengambilan keputusan [12]. Penerapan kecerdasan buatan memberikan dampak yang signifikan dalam penyelesaian masalah matematika. Sistem kecerdasan buatan dapat ikmembuat prediksi dengan akurasi tinggi, mengenali pola tersembunyi, dan merumuskan solusi baru. Hasil ini mencerminkan perubahan paradigma matematika, dimana peran kecerdasan buatan tidak sekedar sebagai alat, namun sebagai mitra penelitian yang penting. Matematikawan memiliki lebih baik

Berpikir Komputasi Untuk Seorang Matematikawan :

Berpikir Komputasi didefinisikan seperangkat proses pemikiran pemecahan masalah yang berasal dari ilmu komputer tetapi dapat diterapkan dalam domain apa pun, dalam     disiplin ilmu lain melalui proses pemecahan masalah. Definisi lain, berpikir komputasi adalah proses berpikir dalam memahami permasalahan, bernalar pada beberapa tingkat abstraksi, dan mengembangkan penyelesaian otomatis.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline