Lihat ke Halaman Asli

Agil Septiyan Habib

TERVERIFIKASI

Esais; Founder Growthmedia, dapat Dikunjungi di agilseptiyanhabib.com

Dirgahayu Harian Kompas ke-54, Semoga Bisa Menjadi Media Utama Penangkal Hoaks

Diperbarui: 28 Juni 2019   07:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dirgahayau Kompas yang ke-54 (Sumber gambar : depositphotos.com)

Harian Kompas hari ini telah memasuki usianya yang ke-54 tahun. Sebuah waktu yang sangat panjang untuk berkarya dan berkontribusi bagi bangsa serta masyarakat. 

Sebagai salah satu media informasi ternama di Indonesia, Kompas telah banyak digandrungi orang-orang dari berbagai kalangan. Kualitas pemberitannya pun sudah diakui baik oleh berbagai latar belakang profesi. 

Sehingga besar harapan masyarakat agar Kompas senantiasa memberikan update informasi yang faktual, terpercaya, dan jauh dari unsur hoaks.

Terkait dengan hoaks, sebelum hasil sidang putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa pemilihan umum (umum) yang diketok palu kemarin (27/06), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) menyatakan bahwa terjadi peningkatan persebaran berita hoaks hingga dua kali lipat. Sesuatu yang berpotensi menyulut mispersepsi di tengah-tengah masyarakat. 

Sehingga diperlukan kehadiran suatu media informasi yang benar-benar mampu menyuguhkan informasi yang valid dan kredibel. Kompas dengan sejarah panjangnya tentu diharapkan mampu menjadi salah satu media yang mencontohkan tentang urgensi dari sebuah pemberitaan yang berdasarkan pada data ataupun fakta di lapangan. Pemberitaan yang sesuai realitas tanpa ada pemelintiran karena suatu motif atau kepentingan tertentu.

Informasi merupakan bagian penting yang tidak bisa dilepaskan dari orang-orang yang ingin berkembang sesuai arus zaman. Era teknologi informasi tentunya harus dibarengi dengan kualitas kepemilikan informasi yang mumpuni. 

Seiring dengan begitu cepat dan dinamisnya peristiwa di dunia pada era seperti sekarang ini, memiliki dukungan informasi terpercaya adalah satu hal yang tidak bisa disangkal. Sebuah keputusan yang menuntut kecepatan dalam pengambilannya, tentu harus didukung oleh sumber daya yang cepat juga. 

Dengan kata lain, ketersediaan informasi pun juga harus lebih cepat namun tetap dengan ketepatan juga. Tantangan inilah yang harus mampu dijawab oleh segenap media masa yang masih terus eksis hingga saat ini.

Adalah sebuah kebanggaan besar tatkala ada media masa yang mampu terus eksis dan dipercaya masyarakat hingga diusianya yang ke-54 tahun. Bukan perkara mudah tentunya membangun sebuah integritas pers di tengah-tengah gempuran arus teknologi. 

Bukan langkah yang ringan juga bagi sebuah media masa seperti Kompas untuk terus menjaga eksistensinya di tengah jumlah oplah penjualan koran cetak yang terus menurun. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline