Lihat ke Halaman Asli

Agil Mufti

Owner CV.SARANA MITRA SADAYA

Cara Membuat Sandblasting dari Botol Bekas

Diperbarui: 3 Juli 2023   00:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hobi. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Cara Membuat Garnet Sand Blasting dari Botol Bekas

Cara Membuat Garnet Sand Blasting dari Botol Bekas - Logam sudah menjadi material yang banyak digunakan untuk membantu keperluan sehari-hari. Bila hanya mengandalkan kayu yang memang lebih mudah dibentuk dari pada batu akan sangat kerepotan karena mudah rusak. Ada beberapa logam yang banyak digunakan untuk keperluan manusia seperti besi dan baja, adalah jenis logam yang sangat mudah bereaksi dengan air sehingga akan menimbulkan karat yang mengurangi kebagusan sekaligus juga kekuatannya.

Oleh karena itu perlu adanya pemeliharaan dan perbaikan agar kualitasnya tetap baik. Contohnya dengan melakukan pembersihan karat sebelum pengecatan atau biasa disebut sand blasting. Metode sand blasting yang dapat diterapkan diantaranya metode garnet sanblasting, yaitu pembersihan karat menggunakan pasir garnet. Cara ini tentunya harus menggunakan mesin khusus yang tidak murah harganya..

Tetapi kamu bisa mensiasatinya dengan membuat mesin sand blasting menggunakan bahan yang sederhana yaitu botol bekas. Kamu bisa menyediakan bahan dan alat untuk Membuat Sand blasting sederhana ini, diantaranya botol bekas, semprotan kompresor, mesin bor, pasir garnet, dan kikir.

Pertama-tama untuk membuat mesin sand blasting ini adalah dengan cara melubangi batang penyemprot kompresor menggunakan kikir. Kamu juga bisa menggunakan mesin gerinda untuk melubanginya. Berikutnya adalah melubangi leher botol bekas menggunakan mesin bor. Gunakan mata bor yang besarnya sama dengan batang semprotan kompresor ya. Lalu masukkan pasir garnet kedalam botol.

Kemudian masukkan batang penyemprot kompresor tadi pada lubang pada botol tadi. Setelah itu kamu sudah bisa melakukan metode garnet sand blasting menggunakan mesin sederhana yang baru saja kamu buat sendiri. Dengan alat sederhana ini kamu bisa menghilangkan karat pada permukaan media dengan mudah tanpa perlu mengeluarkan biaya yang banyak karena kamu bisa membuatnya sendiri.

Metode yang akan kamu coba ialah garnet sand blasting. Metode ini sangat mendukung untuk penggunaan alat sand blasting dari botol bekas tadi. Karena pada metode ini kamu akan menggunakan pasir garnet yang memang sesuai dengan ketentuan pembuatan mesin tersebut. Pada saat digunakan pasir bertekanan tinggi yang keluar dari semprotan ini akan seketika merontokkan karat yang terdapat pada permukaan logam. Sehingga setelah itu kamu akan lebih mudah melakukan pengecatan pada permukaan logam tersebut.

Pada saat melakukan garnet sand blasting kamu tinggal menggunakan alar tersebut dengan menyemprotkannya pada permukaan logam. Caranya kamu hanya menekan bagian penyemprot pada batang komproser yang di sambungkan tadi. Caranya pun cukup sederhana dan tidak serumit yang dibayangkan.  Karena menggunakan pasir maka kamu harus menyediakan masker untuk menutupi mulut dan hidungmu agar tidak pasir tidak terhirup olehmu. Selain itu siapkan pula kacamata untuk menutupi matamu agar tidak terkena pasir yang disemprotkan tersebut.

Keuntungan yang bisa kamu dapat saat akan melakukan proses garnet sand blasting dengan mesin sederhana tersebut ialah kamu tidak perlu mengeluarkan modal terlalu besar untuk melakukan kegiatan tersebut. Dengan begitu kamu bisa melakukannya di rumahmu. Terlebih alat dan bahan yang diperlukan pun tidak terlalu rumit dan muda ditemukan. Sedangkan mesin sandblasting yang asli bisa menghabiskan biaya yang sangat mahal.

Jadi sebenarnya kamu bisa melakukan garnet sand blasting sendiri dengan biaya yang terjangkau. Biaya lainnya kamu bisa gunakan untuk membeli cat yang lebih bagus dan sesuai dengan yang kamu maksud. Jadi lebih efektif dan efisien kan? Kamu bisa melakukannya sendiri dengan catatan harus dengan hati - hati dan jangan ketika ada orang banyak karena debu dari pasir akan mengganggu orang di sekitar.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline