Lihat ke Halaman Asli

KKN Jambearum

Mahasiswa

KKN UIN Walisongo Posko 139 Ikut Berkontribusi Mengajar di Tpq Desa Jambearum, Kecamatan Patebon, Kendal

Diperbarui: 17 Juli 2024   13:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KKN Jambearum

Kendal, 17 Juli 2024 - Mahasiswa KKN MIT KE-18 UIN Walisongo Posko 139 turut berkontribusi dalam kegiatan pengajaran di Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) Desa Jambearum, Kecamatan Patebon, Kendal. Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja Divisi Pendidikan dan Keagamaan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan agama di desa tersebut. Dalam pelaksanaannya, mahasiswa KKN UIN Walisongo dibagi ke dalam tiga kelompok yang mengajar secara bergantian di TPQ Miftahul Huda 1, TPQ Miftahul Huda 2, dan TPQ Bulak yang terletak di Jambearum lor atau bagian utara desa.
Kegiatan pengajaran di TPQ Desa Jambearum ini mendapat sambutan hangat dari para santri. Antusiasme luar biasa ditunjukkan oleh para santri TPQ atas kehadiran mahasiswa KKN. Mereka merasa sangat senang dan bersemangat dengan metode pengajaran yang dibawakan oleh mahasiswa KKN, yang interaktif dan menyenangkan. Hal ini tentu saja memberikan suasana belajar yang baru dan menyegarkan bagi para santri.

KKN Jambearum

Bapak Mahwat, selaku Kepala Pengurus TPQ Miftahul Huda 1, menyatakan apresiasinya terhadap inisiatif mahasiswa KKN UIN Walisongo. "Saya merasa senang karena terdapat mahasiswa KKN UIN Walisongo yang mau membantu untuk mengajar di TPQ ini, karena ini juga merupakan bagian dari program kerja dari mahasiswa. Kami para pengurus dan pengajar di TPQ ini sangat terbuka dan memberikan kesempatan penuh bagi para mahasiswa untuk berkontribusi dalam pengajaran di TPQ ini," ujar Bapak Mahwat. Kehadiran mahasiswa KKN ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dan meningkatkan motivasi belajar para santri.Dalam kegiatan tersebut, mahasiswa KKN tidak hanya mengajar di TPQ Miftahul Huda 1, tetapi juga aktif mengajar di TPQ Miftahul Huda 2 dan TPQ Bulak. Setiap pekan, mereka mengalokasikan waktu tiga kali untuk mengajar di ketiga TPQ tersebut secara bergantian. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa seluruh TPQ di Desa Jambearum mendapatkan manfaat dari kehadiran dan kontribusi mahasiswa KKN MIT KE-18 UIN Walisongo Posko 139.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline