Lihat ke Halaman Asli

Afa Fadila

Prodi : Pendidikan Islam Anak Usia dini

Pengetahuan Dasar: Teori Jean Piaget (Asumsi Dasar Perkembangan Kognitif)

Diperbarui: 20 April 2021   15:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Sebagian besar perkembangan pemikiran Piaget dipengaruhi oleh Samuel Cornut. Smuel Cornut merupakan seorang ahli dari Swiss yang mengamati Piaget selama masa remaja. Pada saat Piaget remaja, ia sudah memusatkan pikirannya pada biologi. Menurut Cornut hal tersebut dapat membuat pikiran Piaget menjadi sempit. 

Oleh sebab itu Cornut mempengaruhi Piaget melalui filsafat. Piaget mulai tertarik dengan bidang epistemologi, yaitu cabang dari filsafat yang mempelajari tentang pengetahuan, seperti apa pengetahuan dan bagaimana pengetahuan diperoleh. Sehingga Piaget fokus pada dua bidang yaitu biologi dan filsafat pengetahuan.

Setelah Piaget mempelajari ilmu biologi dan filsafat, ia mengalihkan fokusnya pada perkembangan intelektual, salah satunya tahap perkembangan kepribadian. 

Piaget mendapat gelar sebagai psikolog anak karena ia mempelajari perkembangan intelegensi, dan menghabiskan ribuan jam untuk mengamati anak yang sedang bermain serta menanyakan tentang perilaku dan perasaan mereka. Piaget memusatkan perhatiannya pada bagaimana anak belajar, berpikir, berbicara, dan bernalar, sehingga membentuk pertimbangan moral.

Piaget memandang perkembangan intelektual sebagai suatu proses membangun model realitas diri untuk memperoleh informasi tentang berbagai cara dalam membangun gambaran batin terhadap dunia luar. Sebab, sebagian besar masa kecil individu dihabiskan dengan aktif mempelajari diri sendiri dan dunia luar. 

Kejadian tersebut sering kali ditemui di lingkungan sekitar kita, seperti anak-anak yang masih belia sudah mempunyai rasa ingin tahu terhadap kemampuan diri dan juga lingkungan sekitarnya sangat besar

Perkembangan Intelektual dilandasi dua fungsi, yaitu organisme dan adaptasi. Fungsi organisme bertujuan untuk menyistematikkan proses fisik atau psikologi menjadi sistem yang terstruktur dan berkaitan, seperti bayi yang memiliki berbagai struktur perilaku dalam memfokuskan visual serta memegang benda secara terpisah. 

Bayi tersebut dapat mengelompokkan kedua struktur perilaku menjadi struktur tingkat tinggi dengan memegang sebuah benda sembari melihatnya. Melalui organisasi, struktur fisik dan psikologis dihubungkan akan menjadi struktur tingkat tinggi.  Sedangkan proses adaptasi merupakan proses penyesuaian skema dalam merespons lingkungan melalui proses yang tidak dipisahkan, yakni Asimilasi.

Piaget menjabarkan perkembangan pemikiran logis pada anak-anak hingga orang dewasa. Pada perkembangan kognitif anak yang dijelaskan Piaget memiliki enam asumsi dasar. 

Asumsi pertama, anak adalah pembelajar aktif dan kemauan yang kuat. Secara alami anak tertarik untuk belajar dan berusaha mencari bahannya dari lingkungan sekitarnya. Seperti melalui berbagai percobaan, pengamatan, maupun manipulasi terhadap berbagai macam objek. 

Asumsi kedua yaitu, anak membangun pengetahuan melalui pengalaman. Ketika anak berjalan di sebuah taman dan menemukan serangga, ia akan berinteraksi dengan mengamati bentuk tubuh dan hal-hal lain mengenai serangga tersebut. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline