Ingatkah waktu kita kecil dulu? Rasanya pengen cepet jadi orang gede. Bisa bebas keluyuran tanpa dicariin. Ini yang dirasakan oleh Jenna Rink di film 13 going 30. Dia ingin jadi dewasa dan cantik seutuhnya. Lantas apa yang membuat cerita ini istimewa sehingga daku bikin review film 13 going 30?
Ini data filmnya:
Pemain: Jennifer Garner, Mark Ruffalo
Sutradara: Gary Winick
Tahun: 2004
Durasi: 97 menit
Jenna Rink adalah remaja tanggung yang ingin jadi populer. Tapi sayang dia belum punya tubuh seperti remaja pada umumnya. Dia hanya punya sahabat cowok bernama Matt.
Di hari ulang tahunnya, Jenna mengundang geng cewek populer (dengan janji mengerjakan PR mereka). Matt memberi kado berupa rumah-rumahan yang cantik sekali. Lalu Jenna menaburkan bubuk wish dan tiba-tiba....
Dia bangun dan berusia 30 tahun! Melompat ke tahun 2004. Gimana tidak kaget kalau dia pakai dress tidur dan seapartemen dengan pria yang suka menggoda?
Jenna sudah dewasa, kerja di sebuah majalah wanita. Punya sahabat bernama Lucy. Tapi dia shock karena dia berbeda jauh dengan masa remajanya.