Lihat ke Halaman Asli

Adrian Chandra Faradhipta

TERVERIFIKASI

Menggelitik cakrawala berpikir, menyentuh nurani yang berdesir

Puisi | Siklus Pagi

Diperbarui: 9 Juli 2019   08:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: https://gudegyudjumpusat.com/galeri

Semerbak harum aroma masakan menyatu dengan debu-debu yang berhamburan

Jalanan yang lengang mulai terisi dengan keramaian

Semua bergegas beranjak dari peraduan

Membuka hari dengan senyum penuh kehangatan

Di sepanjang jalan terlihat para penyapu jalanan

Mengumpulkan dedaunan yang meranggas jatuh dari pepohonan

Para penjaja makanan mulai merapikan etalase dagangan

Dengan penuh pengharapan semua habis terjualkan

Namun, di seberang sana aku masih temukan

Mereka yang baru saja pulang dari tugas pengamanan

Mereka yang baru saja terlelap karena dituntut menyelesaikan pekerjaan semalaman

Mereka yang baru memulai beristirahat setelah delapan jam berjualan

Semua pada siklusnya

Berotasi pada sumbu-sumbunya

Jangan kau paksakan!




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline