Lihat ke Halaman Asli

Si Manis "Cimplung"

Diperbarui: 14 Desember 2019   10:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Picture from : https://deskgram.co/p/1381881037424147369_3602355742

Apakah kalian pecinta makanan  manis? Jika iya, maka kalian harus mencoba makanan yang satu ini. Namanya adalah cimplung. Terbuat dari singkong yang diolah sedemikian rupa menjadi makanan lezat. Dari penampilannya saja sudah menggugah selera bukan?

Cimplung merupakan makanan khas yang sepertinya masih asing di kalangan masyarakat luas. Padahal jika ditinjau dari segi rasa, tentulah tidak diragukan bahwa rasanya cukup lezat. Bahan dasarnya adalah singkong. Singkong ini kemudian diolah bersama dengan air nirakelapa (badhig). Tahukah kalian gula jawa atau gula aren? Nah, biasanya cimplung ini dibuat menggunakan air nira yang digunakan sebagai bahan dasar gula jawa atau gula aren.

Di masyarakat desa, terutama para penghasil gula jawa atau gula aren tentunya sudah biasa membuatnya. Kadang kala mereka membuat cimplung di sela pembuatan gula jawa atau gula aren. Namun, bukan berarti hanya penghasil gula jawa atau gula aren saja yang dapat membuatnya. Semua orang dapat membuatnya.

Makanan ini biasanya dinikmati dalam keadaan hangat. Ditambah lagi dalam keadaan hujan. Tak lupa bersama dengan segenap keluarga untuk istirahat sejenak dari rutinitas. Sangat cocok sekali menjadi teman berkumpul tentunya. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline