Lihat ke Halaman Asli

Pengecoran Logam

Diperbarui: 16 Oktober 2024   08:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Pendahuluan 

Pengecoran logam merupakan proses manufaktur penting yang digunakan untuk menghasilkan berbagai komponen dan struktur logam. Dalam proses ini, logam dipanaskan hingga mencapai titik lelehnya, kemudian dituangkan ke dalam cetakan sesuai bentuk yang diinginkan dan dibiarkan mengeras. Metode pengecoran logam memainkan peran penting dalam berbagai industri seperti otomotif, konstruksi, dan elektronik.

Proses Pengecoran 

Proses pengecoran melibatkan beberapa tahapan utama: peleburan logam, penuangan logam cair ke dalam cetakan, pembekuan, dan pemecahan cetakan untuk mengambil produk akhir. Proses ini dipengaruhi oleh empat faktor utama:

1. Aliran logam cair ke dalam cetakan -- yang harus terjadi secara merata untuk menghindari cacat produk.

2. Perpindahan panas -- proses pembekuan logam yang mempengaruhi kualitas struktur logam yang dihasilkan.

3. Material cetakan -- cetakan yang digunakan, baik cetakan pasir (expendable mold) maupun cetakan permanen, berpengaruh pada hasil akhir produk.

4. Pembekuan logam -- perlu diperhatikan untuk menghindari cacat seperti porositas akibat penyusutan yang tidak merata.

Metode Pengecoran 

Ada berbagai metode pengecoran yang umum digunakan, di antaranya:

1. Pengecoran Cetakan Pasir: Menggunakan pasir silika yang dicampur dengan pengikat untuk membentuk cetakan yang bisa digunakan sekali pakai. Metode ini cukup ekonomis dan sering digunakan untuk produksi komponen yang kompleks. Meski murah, cetakan pasir cenderung menghasilkan permukaan yang kasar, sehingga produk cor perlu dilakukan finishing lebih lanjut.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline