Lihat ke Halaman Asli

Adhi Prasojo Rahman

Mahasiswa UIN Walisongo

GenBI (Generasi Baru Indonesia) UIN Walisongo Gelar Workshop Hands-On CV LinkedIN Recipe

Diperbarui: 2 April 2024   15:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Liputan Jurnalistik.com

GenBI (Generasi Baru Indonesia) UIN Walisongo Gelar Workshop Hands-On CV LinkedIN Recipe

Jurnalistik.com, Semarang (21/3) -  GenBI UIN Walisongo Menggelar Workshop Hands On CV LinkedIN Recipe. Bertempat di ruang Teater IsBD Fakultas Sains dan Teknologi UIN Walisongo Semarang.

Mengusung tema “Membangun kualitas CV den LinkedIN Dalam Personal Branding Mendapatkan Karir Impian”. Pada Workshop kali ini GenBI UIN Walisongo mengundang dua pemateri berpengalaman yaitu Kak Nur Fauzi Saputro. S.Psi dan ibu Qurnia Fitriyatinur M.Psi, Psikolog. Ketua Pelaksana Yusril Baihaqi menuturkan bahwa pembuatan CV dan personal branding yang baik dan benar penting untuk, damiliki saat akan mendaftar pakerjaan.

“Cv dan personal branding itu penting untuk mendaftar pekerjaan, sebab Menunjukan kesan pertama. Sebelum rekruter memanggil untuk interview, mereka pastinya akan melihat CV terlebih dahulu”. Tuturnya

Workshop ini dibagi menjadi dua sesi. Untuk sesi pertama dibawakan oleh kak Fauzi yang membawakan materi tentang penulisan Cv yang menarik.

Yang mana dijelaskan bahwa dalam penulisan cv yang menarik tersebut harus memuat tentang isi/konten, format penulisan, informasi yang disampaikan dalam Cv.

“Isi Cv tidak perlu belibet yang penting memuat isi yang singkat, padat, jelas dan tidak bertele-tele” tutur Kak Fauzi saat membawakan materi.

“Isikan  tentang keunggulan yang terbaik dari dirimu, kepada pihak yang kalian tuju, dan yang pastinya itu harus jujur jangan membual” Tambahnya.

Setelah satu sesi kak Fauzi selesai dilanjutkan materi dari Ibu Qurnia tentang Linkedin. LinkedIn merupakan jaringan profesional online terbesar di dunia. Dimana kita bisa menggunakan LinkedIn untuk menemukan lowongan dan kesempatan magang, terhubung dan memperkuat hubungan profesional, dan mempelajari keahlian yang dibutuhkan demi kesuksesan karier.

Ibu Qurnia menjelaskan bagaimana tips dan trik dalam menggunakan Linkedin.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline