Lihat ke Halaman Asli

Adel Kalibar

Penulis dan Penyair

MPLS Berikan Warna Baru di Tahun Ajaran Baru

Diperbarui: 1 September 2022   22:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok pribadi

SMP Strada Santo Fransinkus Xaverius 1

Oleh: Adelbertus, S.Pd.

Suasana baru di tahun ajaran baru 2022/2023 setalah dua tahun diselimuti suasana pandemi dan akhirnya kini dunia Pendidikan Indonesia, khususnya seluruh sekolah bisa kembali tersenyum Bahagia karena pembelajaran dan aktivitas lainnya sudah bisa dilaksanakan di sekolah yang dimulai dengan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), walaupun masih tetap harus menjaga protokol Kesehatan dengan ketat. 

Kurang lebih dua tahun ajaran sebelumnya MPLS hanya dapat diselenggarakan secara daring atau jarak jauh secara online melalui zoom. Terlihat kerinduan di mata anak-anak peserta didik bahkan para guru untuk melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

SMP Strada Santo Fransiskus Xaverius 1 dengan semangat baru dan Gedung sekolah yang baru, melaksanakan MPLS selama tiga hari sesuai jadwal yang telah di buat. 

Sebelumnya Gedung SMP Strada FX1 berlokasi di jalan Gadang, Jakarta Utara dan kini mulai tahun ajaran baru 2022/2023 dengan penuh rasa syukur, kebahagian, dan suka cita semangat melayani di izin untuk menempati Gedung sekolah baru yang berlokasi di jalan Deli, tepatnya di samping RS Koja Jakarta Utara. 

Tidak hanya SMP Strada FX-1 tetapi juga SD Starda FX juga menempati gedung baru yang sama. Di Gedung baru itulah semangat kami terbakar untuk menyabut anak-anak peserta didik baru kelas 7. Di Gedung sekolah baru itulah Masa Pengenalan Lingkugan Sekolah (MPLS) dilaksanakan dengan penuh semangat dan rasa melayani yang membara.

MPLS dilaksanakan selama tiga hari, mulai Senin, 11-13 Juni 2022. MPLS ini diiktuti sebanyak 108 peserta didik baru. Seluruh rangkaian kegiatan mulai dari awal hingga akhir di pandu oleh Bpk Heribertus Heriyanta S.Pd. 

Kegiatan di imulai dan buka langsung oleh kepala SMP Strada St. Fransisku Xaverius 1, Ibu Rachmi Agustinuk S., S.Pd. pada Senin (11/06/2022) yang bertempat di aula sekolah lantai 4 SMP Strada FX-1. MPLS di buka dengan melangsung upcara bendera, menyanyikan lagu Indonesia Raya, menyanyikan Mars Strada, dan dilanjutkan pengenalan Bapak/Ibu Guru yang akan mengajar beserta karyawan sekolah.

Rangkaian kegiatan hari pertama pada Senin, (11/06) pemaparan materi tentang nilai-nilai Maria Dela Strada, visi-misi Strada, dan Mars Strada yang bawakan langsung oleh Ibu Kepala SMP Strada St. Fransiskus Xaverius 1. 40 menit waktu yang diberikan kepada Ibu Kepala sekolah terlihat belum cukup karena pada saat penyampain materi, Ibu Agustin dengan semangat yang tinggi mengajak anak-anak terlibat aktif dalam memahami apa yang disampaikan. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline