Filsafat pendidikan merupakan ilmu penting yang wajib dipelajari oleh setiap calon tenaga pendidik. Dalam filsafat pendidikan, terdapat 3 pakem yang mendasari ilmu ini.
Diantaranya Ontologi pendidikan, Epistimologi pendidikan, dan Aksiologi pendidikan. Ketiga hal ini wajib ada dalam filsafat pendidikan, dan setiap calon tenaga pendidik harus mengetahui maksud dari ketiga hal tersebut.
Disini, saya akan menjelaskan secara singkat tentang pengertian Ontologi pendidikan, Epistimologi pendidikan, dan Aksiologi pendidikan.
Yang pertama adalah Ontologi.
Baca juga : Mutu Pendidikan Indonesia Ditinjau dari Filsafat Pendidikan
Apa sih Ontologi itu? Ontologi ialah ilmu yang membahas tentang hakikat atau kebenaran sesuatu.
Dalam hal ini, ontologi pendidikan berarti membahas tentang hakikat atau kebenaran pendidikan.
Hakikat pendidikan yang dimaksud adalah tujuan pendidikan, hakikat pendidik dan peserta didik, serta hakikat kurikulum pendidikan.
Ontologi haruslah berdasar pada fakta, bukan mitos (sesuatu hal yang belum terbukti secara rasional dan empiris).
Ontologi pendidikan mengajarkan untuk memanusiakan manusia. Setiap lembaga pendidikan haruslah memiliki identitas masing-masing. Identitas tersebut harus berpijak pada fakta (harus dicari asal-usul faktanya).
Baca juga : Pendidikan: Filsafat dan Radikalisme
Selanjutnya adalah Epistimologi.