Lihat ke Halaman Asli

ADDIN MUSTOFA

MAHASISWA TEKNIK GEOLOGI

Keindahan Alam Telaga Biru, Tulung Ni'Lenggo

Diperbarui: 1 Januari 2024   19:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Telaga Biru Tulung Ni'Lenggo, terletak di Desa Tembudan, Kec. Batu Putih, Kab. Berau, Kalimantan Timur. Foto via cebeles.com

Kalimantan Timur santer dikaitkan dengan perpindahan ibu kota baru di wilayahnya yakni Penajam Paser Utara, hal ini membuat salah satu pelancong atau pendatamg dari luar menilik keindahan wisata yang ada di Kalimantan Timur. 

Salah satunya wisata yang terletak di Desa Tembudan, Kec. Batu Putih, Kab. Berau yang memiliki keindahan alam eksotis serta dengan lingkungan yang masih asri dengan dikelilingi pepohonan dan batuan alam yang menjadikan Telaga Biru Tulung Ni'Lenggo menjadi salah satu objek wisata yang harus kalian kunjungi jika bermain ke Kalimantan Timur khususnya Kabupaten Berau, tidak ada salahnya berkenalan dengan objek wisata yang satu ini.

Keindahan air Telaga Biru Tulung Ni'Lenggo yang begitu jernih. Foto via sahabatsinergi.com

Telaga Biru Tulung Ni'Lenggo memiliki keunikan yakni airnya yang sangat jernih serta bewarna biru bahkan sebagian masyarakat mengatakan warna biru air tersebut sama halnya seperti warna biru langit. 

Dasar Telaga Biru masih dipenuhi oleh tumbuhan yang masih alami, karena keindahan inilah yang membuat Telaga Biru banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun wisatawan luar daerah hanya untuk melihat keindahan Telaga Biru, pemandangan, maupun suasana di sekitar Telaga. 

Untuk sampai ke lokasi akses jalan sangatlah mudah hal ini diakarenakan banyaknya penanda jalan yang menunjukkan arah menuju tempat wisata tersebut. jika kalian masih merasa ragu untuk sampai ke lokasi wisata bisa bertanya melalui masyarakat setempat, jadi kalian jangan merasa tersesat ya jika ingin mencari jalan menuju Telaga Biru Tulung Ni'Lenggo.

Untuk para pecinta alam yang ingin berfoto tidak usah khawatir, pengelola wisata Telaga Biru sudah menyiapkan beberapa tempat spot foto untuk kalian menggambil gambar dan tentunya berlatar belakang indahnya pemandangan di sekitar Telaga Biru. 

Hal ini juga yang membuat tempat wisata ini banyak dikunjungi, selain keindahan alamnya yang menarik akses jalan menuju lokasi sangatlah mudah untuk diakses, tidak heran bumi Berau Batiwakal dijuluki sebagai Kota dengan segudang destinasi wisata. Telaga Biru juga dianggap beberapa orang atau dikenal sebagai Danau Labuan Cermin versi air tawarnya. 

Wisatawan hanya perlu menempuh jarak sekitar 6 jam dari ibukota Tanjungredeb melalui jalur darat. Wisatawan yang ingin masuk ke lokasi hanya perlu memnbayar Rp. 5.000 untuk anak kecil, dan Rp. 10.000 untuk orang dewasa. Dengan membayar dengan harga yang ramah di kantong para pengunjung sudah bisa menikmati keindahan alam yang ada di Telaga Biru Tulung Ni'Lenggo. 

Tempat yang dikelola secara swadaya oleh masyarakat setempat melalui BUMK (Badan Usaha Milik Kampung), tidak pernah sepi pengunjung terutama di hari wekeend tempat wisata ini akan selalu penuh dikunjungi oleh para pengunjung yang ingin menghilangkan rasa penat, letih, dan lelahnya bekerja selama sepekan. Beberapa fasilitas yang tersedia di Telaga Biru Tulung Ni'Lenggo seperti Perahu dayung, wahanan flying fox, hingga perlengkapan menyelam, untuk harga sewa masing-masing fasilitas cukup bervariasi mulai dari Rp. 25.000-Rp. 50.000.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline