Lihat ke Halaman Asli

Achmad Suaeb

Content Creator

Teluk Love Pesona Garis Pantai Berbentuk Love

Diperbarui: 17 Mei 2024   09:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Pribadi

Halo sobat! Gimana kabarnya? Semoga sehat selalu. Belakangan ini saya hobi kegiatan outdoor tipis-tipis hehehe, dan juga ke tempat wisata alam. Mungkin mulai dari sekarang dan kedepannya, saya akan sering menulis beberapa pengalaman saya ketika melakukan kegiatan outdoor dan mengunjungi wisata alam. Tujuannya yaitu sebagai jurnal pribadi perjalanan hidup saya dan juga ingin berbagi pengalamaan. Terlebih sembari untuk mengenalkan wisata alam Indonesia kepada khalayak umum.

Oke sobat. Kali ini saya akan sedikit bercerita pengalaman saya dan memberikan gambaran keindahan wisata Teluk Love yang sudah terkenal di Kabupaten Jember. Bagi kalian yang suka pemandangan laut atau pantai dari atas bukit, mungkin tempat ini sangat cocok masuk dalam list tempat wisata yang harus kalian kunjungi Ketika liburan.

Teluk Love adalah pemandangan garis pantai berbentuk menyerupai "love" yang mana pemandangan tersebut dapat kalian lihat dari atas Bukit Suroyo tepatnya disebelah timur. Selain itu, dari atas bukit tersebut, kalian bisa melihat pemandangan laut lepas dengan air yang berwarna biru dan kalian juga bisa melihat gagahnya bukit Samboja yang ada di pantai Payangan.

Teluk Love terletak di Sido Mulyo, Sumberrejo, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, dan masih satu area dengan pantai Payangan. Membutuhkan waktu kurang lebih 1,5 jam dengan jarak tempuh 40km dari pusat Jember.

Tiket masuk wisata Teluk Love yaitu sekitar Rp 5.000 s/d Rp 10.000. Tapi ingat, sebelum kalian disuguhi pemandangan garis pantai berbentuk love dan pemandangan laut dari atas bukit yang indah, kalian harus berjuang dulu untuk mendaki bukit tersebut heheh, itung-itung sambil berolahraga. Tapi jangan khawatir sesampainya diatas bukit, kalian tidak akan kecewa karena pemandangannya sangat indah dan menenangkan.

Banyak aktivitas yang dapat kalian lakukan diatas bukit sembari menikmati pemandangan pantai dan laut, seperti camping, ngegrill, piknik tipis-tipis sambil bawa bekal dari rumah, atau hanya sekedar nongkrong di puncak bukit karena sudah tersedia gazebo di sana. Oh iya, tentunya jangan lupa foto-foto dan bikin video estetik ya. Soalnya sayang banget kalo momen di tempat ini tidak diabadikan.

Dokumentasi instagram pribadi: @achmad_suaeb

Dokumentasi instagram pribadi: @achmad_suaeb

Bagi kalian yang ingin pergi mendaki Bukit Suroyo untuk melihat pemandangan Teluk Love, pesan saya agar tetap berhati-hati jangan sampai terlalu ke tepi bukit karena sangat curam. Okee, tunggu apa lagi, segera datang ke Teluk Love untuk mengisi waktu liburan kalian.

Oke cukup sekian. See you next time, bye... bye.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline