Lihat ke Halaman Asli

Abyan A

Mahasiswa di Universitas Pendidikan Indonesia

Urgensi Media Pembelajaran Daring pada Aplikasi Aku Pintar untuk Generasi Z di Masa Pandemi

Diperbarui: 5 November 2022   18:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Pandemi Covid-19 yang dirasakan oleh seluruh dunia memberikan banyak perubahan bagi manusia. Kegiatan yang senantiasa dilakukan di luar ruangan kini terpaksa harus berubah menjadi kegiatan di dalam ruangan. Berbagai kegiatan daring yang dilakukan di dalam ruangan tidak dapat dilepaskan dari bidang teknologi.. 

Di masa pandemi ini, telepon genggam menjadi alat penting yang dapat menunjang keberlangsungan pekerjaan ataupun pendidikan. Berdasarkan Badan Pusat Statistik Indonesia pengguna telepon genggam dan internet terus meningkat tiap tahunnya.

Magang Bersertifikat adalah bagian dari program Kampus Merdeka yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan. Program ini dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, Bapak Nadiem Makarim. 

Program Magang Bersertifikat ini dilatarbelakangi fenomena paradoksal yang kerap dihadapi, yakni begitu banyaknya jumlah para pencari kerja di Indonesia, tetapi di sisi lain ada banyak lowongan kerja yang perlu diisi.

Aku Pintar terpilih menjadi salah satu mitra Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi pada progam Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB). 

PT Aku Pintar Indonesia merupakan perusahaan teknologi informasi yang berkomitmen untuk turut aktif membantu memeratakan pendidikan melalui teknologi informasi yang mudah dijangkau oleh masyarakat Indonesia Visi kami adalah menjadi edutech acuan yang memberdayakan ekosistem pendidikan untuk meningkatkan kualitas SDM menuju Indonesia pintar.

Misi Aku Pintar yaitu menjadi pelopor teknologi terdepan dalam pendidikan, memberdayakan ekosistem pendidikan di Indonesia dan mengintegrasikannya di dalam Aku Pintar, dan turut berkontribusi dalam meningkatkan kualitas SDM dalam pendidikan sesuai minat dan bakat menuju Indonesia Pintar.

PT Aku Pintar Indonesia mempunyai sebuah aplikasi bernama “Aku Pintar”.Aku Pintar adalah aplikasi ekosistem pendidikan terlengkap berbasis Android dan iOS yang memberikan layanan gratis bagi siswa sekolah menengah pertama (SMP) dan siswa sekolah menengah atas (SMA atau sederajat). 

Hadir sejak bulan Februari 2019, Aku Pintar menyediakan fitur tes minat bakat, kemampuan dan penjurusan, konten pembelajaran, informasi kampus, serta informasi beasiswa yang keseluruhan fiturnya dapat diakses secara gratis untuk mencapai visi pemerataan pendidikan di Indonesia.

 Aku Pintar hadir untuk membantu siswa menemukan jurusan yang tepat dan karier impiannya di masa depan. Seiring berkembangnya zaman, saat ini, pembelajaran secara online atau daring (dalam jaringan) menjadi sesuatu yang tidak dapat terelakkan. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline