Lihat ke Halaman Asli

Abdul Wahab Dai

Pegiat Jurnalisme Warga

Swastamita, Surbit, Gastronomi, Berkemah, Syuting Videoklip, Foto Pranikah, Semua Ada di Desa Wisata Waetuwo Kabupaten Wajo

Diperbarui: 28 November 2023   19:35

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Ratnawati

Abdul Wahab Dai

TPP Kabupaten Wajo

Senjakala di kawasan wisata Gelora Permata Hijau (selanjutnya disebut GPH), Desa Waetuwo, Kecamatan Tanasitolo, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, para wisatawan lokal menikmati swastamita berupa panorama indah manakala sang Bagaskara (sang Surya) tenggelam meringkuk menuju peraduan.

Mentari tenggelam untuk kemudian terbit esok hari menyapa umat manusia di segenap bentala. Surya terbit (surbit) menuju nabastala dapat dinikmati mereka yang berkemah dan menginap di vila-vila, gazebo-gazebo, dan saung-saung yang ada.

Sumber: Firmansyah

Ya, surlam (surya tenggelam) atau dalam bahasa Inggris disebut 'sunset' dapat kita nikmati di GPH, setelah surbit (Inggris: sunrise). GPH adalah semacam taman tirta tempat di mana kita dapat berenang bersama keluarga di air yang jernih.

Wajo dikenal dengan gastronominya yang khas. "GPH juga menawarkan wisata kuliner. Tersedia pula saung dan gazebo, pengunjung dapat menginap di vila-vila yang disewakan," ujar Ratnawati, Direktur Badan Usaha Milik Desa (Bumdesa) "Budi Mandiri" Desa Waetuwo dalam sebuah wawancara khusus dengan penulis.

Para pecinta alam --biasanya nama organisasinya diakhiri dengan kata 'pala" (sispala, mapala, d.s.b.) --dapat berkemah pula di kawasan ini, begitu pula mereka yang hobi memancing, tersedia lokasi memancing ikan.

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Waetuwo Wahyudi dalam sebuah diskusi dengan penulis juga menyebut destinasi wisata lainnya seperti kawasan ini dapat dijadikan tempat berfoto (Inggris: photo spot) dan berswafoto (Inggris: selfie). Bertebaran banyak spot foto buatan. Bagi calon pengantin, GPH dapat menjadi alternatif spot pengambilan gambar foto-foto pranikah (Inggris: prewedding).

Sumber: Andi Erlin Bau Amang

Bumdes dan Pokdarwis memainkan peran penting dalam kesuksesan GPH ini mengantar Desa Waetuwo meraih Juara 1 Lomba Desa Wisata Nusantara 2023 menyingkirkan ribuan desa lainnya. Makanya selain Kepala Desa Andi Muhammad Amin, S.E., juga hadir Direktur Bumdes dan Ketua Pokdarwis saat Malam Apresiasi Pemenang Lomba Desa Wisata Nusantara (LDWN) 2023 di Desa Senggigi, Kecamatan Batu Layar, Kabupaten Lombok Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat, pada Jumat, 24 November 2023 pekan lalu.

Ratnawati menyebut Bumdes yang dipimpinnya memiliki 4 unit usaha yakni wisata, penyewaan tenda/kursi, kuliner, dan bumdesmart.

Bumdesmart Waetuwo bukan lagi level ritel, akan tetapi grosiran atau leveransir barang-barang kelontong. Pedagang ritel sekitar desa membeli barang-barang kelontong di Bumdesmart Waetuwo untuk dijual kembali.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline