Lihat ke Halaman Asli

Giwangkara7

Perjalanan menuju keabadian

Makan Murah di Bandara Soetta

Diperbarui: 21 Januari 2018   22:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

google map

Bagi seorang pelaku perjalanan, adalah penting untuk mengkalkulasikan dana untuk konsumsi. Sehingga perjalanan bisa berjalan lancar, dengan tanpa rasa kelaparan. Oleh karena konsumsi adalah kebuthan hidup. 

Merasakan naik pesawat adalah saat mulai berkarir di swasta sejak tahun 2004 an. Bandara selalu identik dengan makanan yang mahal. Mialnya saja air minum dalam kemasan merek tidak ternama saja harganya berlipat dua atau tiga. Itulah kesan yang terjadi dan saya rasakan.

Kalau di luar Jakarta, seperti Malang atauar Solo, saya kira harganya masih terjangkau oleh pelancong. Bandara di kompleks Angkatan Udara Halim juga lumayan mahal, melebihi ekspektasi pencari makanan murah. 

Lokasi T2

Baru hari Sabtu kemarin saya menemukan makanan murah di bandara Soekarno Hatta. Gara-gara mau menjemput mahasiswa peserta PPL Internasional yang akan datang. Karena waktu yang cukup lama, akhirnya saya menunggu di Masjid dekat parkiran di Terminal II. Sampai waktu magrib tiba, saya keluar dari masjid. Berjalan ke seberangnya. Disana ternyata ramai ada penjual nasi bungkus dengan lauk yang sudah diplastik tertentu. Ada juga minuman dingin dan panas. 

Saya pesan makan ikan asap dengan nasi dan sayur. Minumnya adalah teh tawar hangat. Harganya cuma Rp. 18.000,- lumayan murah. Walaupun soal rasa memang tidak terlalu penting, yang penting bersih dan kenyang. Bagi para traveller dengan moda backpackeran, jangan malu-malu mampir di warung ini. Lumayan ngirit. hihihi




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline