Lihat ke Halaman Asli

Arief Priyanto

Graduate of Communication Science | Journalist and Broadcasting Addict

Dramatis! Komentar Apriyani/Fadia Bertekad Raih Medali Emas Pertama Kejuaraan Dunia 2023

Diperbarui: 25 Agustus 2023   19:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ganda Putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti Tembus Semifinal Kejuaraan Dunia 2023 (Foto : Spotv)

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil memastikan satu tiket Semi Final Kejuaraan Dunia 2023 usai menghentikan perlawanan sengit unggulan kelima asal Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota lewat pertarungan rubber game 21-18 13-21 21-10 dalam tempo 1 jam 17 menit.

Bertanding di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Jum'at (25/8) sore WIB. Pasangan yang kini menempati ranking 11 dunia mampu bermain taktis dan mengendalikan permainan, sehingga jarang melakukan kesalahan fundamental. Kemenangan pertama atas Yuki/Sayaka dari tiga kali pertemuan ini tak lepas dari fokus yang mereka terapkan di lapangan.

"Ya Alhamdulillah kami bisa memenangkan pertandingan hari ini tanpa cedera dan kami menikmati semua laga demi laga, poin per poin dan kami tetap enjoy dan kami akan recovery dan mempersiapkan pertandingan selanjutnya," Ungkap Apriyani.

"Ya dari aku pastinya menambah rasa percaya diri lebih semangat buat besok, tetap fokus dan jangan cepat puas karena masih ada hari esok," Tambah Fadia.

"Kami tadi mengadu pola permainan dari set pertama sampai terakhir juga sama, kami terus mengolah apa yang menjadi kelemahan dari lawan, kami juga melihat lawan mau ngasih pukulan apa ke kita, itu yang sudah kami antisipasi," Kata Apriyani.

Disinggung perihal ekspresi Apriyani yang selalu tersenyum lebar dan tatapan tajam dari Fadia tentu hanya semata-mata untuk mengatasi rasa stres ketika melakukan laga yang cukup alot.

"Kami mencoba mengatasi stres dengan tersenyum. Saya menikmati setiap proses. Kami hanya mempersiapkan diri dengan baik, Saling percaya diri masing-masing, saya dan Fadia. Kami selalu percaya diri dengan kekuatan kami," Ungkap Apriyani.

"Berbeda dengan Kak Apri, saya sebenarnya juga senyum-senyum di lapangan, meski cuma dikit. Meski begitu, di hati saya selalu tersenyum," Fadia Menambahkan.

Dengan hasil tersebut Apriyani/Fadia dipastikan meraih medali untuk Indonesia di Kejuaraan Dunia 2023. Di babak Semifinal besok Apriyani/Fadia akan menantang unggulan ketiga asal Korea Selatan Kim So Yeong/Kong Hee Yong. Head to head kedua pasangan 1-0 untuk keunggulan Apriyani/Fadia.

"Ya semangat untuk besok, kami menikmati setiap permainan, kami terus mau menang dan menang, mohon do'a semuanya untuk Apri/Fadia semoga besok bisa memenangkan pertandingan," Jelas Apriyani.

"Pokoknya semangat terus karena hari ini sudah selesai, besok masih ada pertandingan lagi, harus selalu jaga pikiran," Tutup Fadia.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline