Lihat ke Halaman Asli

Babinsa Desa Bojongasih Serda Andrianis Bagikan Masker di Pasar

Diperbarui: 16 Mei 2022   13:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri Mata Sosial

Sukabumi - Serda Andrianis dari Koramil 0622-06/Parakansalak ini terus perhatikan kesehatan Warga Masyarakat di wilayah kerjanya di Koramil Parakansalak.

Semua Babinsa di Parakansalak terus bekerja untuk Warga Masyarakat dengan setulus hati.

"Kami memang harus hadir di masyarakat dengan humanis dan dialogis, itu yang dipesan Danramil kami di Koramil Parakansalak," kata Serda Andreanis, Senin 16 Mei 2022.

Para Babinsa di Parakansalak ini turun langsung kelapangan dan memberikan menghimbau terkait Prokes Covid-19.

Selain Prokes juga, para Babinsa terus melakukan pendekatan komunikasi sosial agar bisa mendengar langsung aspirasi warga masyarakat di desa binaannya.

Masker-masker itu dibagikan gratis kepada warga masyarakat dan juga penjual di pasar.

"Ini kita bagikan gratis untuk warga masyarakat, harap warga masyarakat memakainya jika di area publik, saya selalu menghimbau agar masyarakat memakai masker di area publik," ucap Andreanis.

Menurut Andreanis, hal ini dilakukan sebagai upaya untuk meminimalisir penyebaran virus.

"Ya kita minimalisir penyebaran virus corona atau virus-virus lainnya, karena yang namanya virus kan tidak kasat mata," bebernya.

Andreanis mengajak warga masyarakat untuk membiasakan pola hidup sehat dan bersih dimanapaun berada.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline