Potret Daniel Mananta, Ibnu Jamil, Febby Rastanty, Bina Andhika, Melanie Putria dan Andre Caprina Putra. Sumber: (Layout Instagram Pocari Sport).
Salah satu event lari bergengsi bertajuk Tokyo Marathon 2023 resmi digelar pada Minggu 5 Maret 2023, event lari bergengsi ini merupakan salah satu event yang sangat menarik dan ikonik untuk diikuti selain beberapa event lari dunia seperti Berlin Marathon, London Marathon, Boston Marathon, Chicago Marathon hingga New York City Marathon versi Abbott World Marathon Majors.
Tokyo Marathon 2023 ini berlangsung di Area Tokyo Metropolitan Government Building, Tokyo Jepang. Dimulai pukul pukul 10 pagi waktu setempat atau pukul 8 pagi WIB dengan beberapa kategori yaitu Full Marathon atau FM sepanjang 42,21 km dan kategori Wheel Chair yang berhasil dimenangkan oleh Manuela Schar dari Swiss (putri), serta Marcel Hug yang juga berasal dari Swiss (putra).
Sementara itu untuk kategori Full Marathon atau FM kategori putra diraih oleh Deso Gelmisha asal Ethiopia, serta kategori putri diraih oleh Rosemary Wanjiru asal Kenya.
Ajang Tokyo Marathon 2023 juga diikuti oleh salah satunya adalah perwakilan komunitas Tangerang Runners atau TNG Runners yaitu Bina Andhika, istri Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yaitu Siti Atikoh serta artis maupun influencer running seperti Melanie Putria, Daniel Mananta, Andre Caprina Putra, Ibnu Jamil hingga Febby Rastanty.
Selain TNG Runners ada beberapa perwakilan komunitas lari yang turut serta menjadi peserta Tokyo Marathon 2023 ini yaitu seperti dari Bogor, Bandung, Makassar, hingga Medan.
Bina Andhika yang merupakan salah satu perwakilan komunitas lari Tangerang Runners atau TNG Runners mengungkapkan ceritanya tentang dirinya ikut serta di Tokyo Marathon 2023 ini.
"Pengalaman lari di sini sebenernya gabisa diungkapkan pakai kata-kata. Karena semuanya hampir berjalan begitu sempurna. Dari mulai pendaftaran, ambil racepack, persiapan start, sampai finish semua informasinya jelas dan detail," ucap Bina.
"Untuk racenya sendiri super duper keren. Kita disuguhkan pemandangan yang indah dan juga melewati banyak landmark Tokyo seperti Tokyo Sky Tree, Tokyo Tower, Asakusa Temple, dan berakhir di Tokyo Station," sambungnya kembali.
"Yang paling bikin terharu adalah sepanjang rute full dipenuhi oleh warga lokal yang cheering. Bahkan ada yang sampai menawarkan makanan, minuman, dan peralatan medis," tambahnya.
Dan dirinya juga berharap suatu saat nanti Indonesia bisa mempunyai satu race yang mempunyai standar event seperti Abbott World Marathon Majors.