Lihat ke Halaman Asli

Irfan Maulana

Suka nulis dan baca pun bagian dari hobi saya

Habis Olahraga Kok Gak Keringatan? Apa yang Terjadi?

Diperbarui: 5 Desember 2022   14:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Potret Komunitas Lari Tangerang Runners. Sumber: TNG Runers

Aktris cantik, influencer sekaligus selebgram Rachel Vennya baru-baru ini menghebohkan para penggemarnya dengan mengatakan jika dirinya setiap sehabis berolahraga tidak pernah berkeringat dalam unggahannya dalam Instagram Story pribadinya.

"Kenapa ya tiap olahraga nggak pernah keringatan," tulis Rachel Vennya di Instagram Stories pribadinya, pada Jumat (2/12/2022).

Sebelumnya, Berkeringat adalah cara tubuh Anda mengatur suhu tubuhnya, sehingga dengan misalnya berolahraga dapat meningkatkan inti tubuh kita cukup panas dan memicu kelenjar keringat Anda. Dan sebetulnya berkeringat saat kita berolahraga adalah hal yang wajar dan lumrah.

Sebetulnya selama kita berolahraga, ketika otot-otot menjadi panas akibat pengerahan tenaga, tubuh akan cenderung mengeluarkan keringat. Namun, jumlah keringat yang keluar tidak ada hubungannya dengan berapa banyak jumlah lemak yang terbakar. Bukan pula tolak ukur seberapa efektif olahraga yang telah dilakukan. 


Dikutip juga dari Hello Sehat, manfaat berkeringat bagi kesehatan antara lain yaitu:

1. Membuang racun dalam tubuh
2. Mempercantik kulit
3. Menurunkan stres
4. Menurunkan risiko batu ginjal

Akankah mengalami Anhidrosis?
Seperti yang dikutip dari Medical News Today, anhidrosis atau hipohidrosis adalah kondisi yang tidak normal, yakni ketika seseorang tidak dapat berkeringat meski saat kepanasan. Anhidrosis mengacu pada tidak adanya keringat sama sekali, sementara hipohidrosis adalah ketika seseorang berkeringat kurang dari biasanya.

Ketika berkeringat, suhu panas dalam tubuh dikeluarkan bersama keringat. Jika tidak berkeringat sama sekali, tubuh tidak bisa mengeluarkan panas dan mendinginkan diri. Hal ini tentu berbahaya dan bisa menyebabkan kondisi serius hingga kematian.

Biasanya, seseorang dengan kondisi ini tidak menyadari sampai ada gejala serius.

Gejala atau tanda anhidrosis antara lain, sedikit atau tidak berkeringat, pusing, kram otot, tubuh lemah, dan merasa panas namun tidak bisa mendingin.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline