Lihat ke Halaman Asli

Ire Rosana Ullail

TERVERIFIKASI

irero

Serunya Bermain Game SPK Double Cuan di Booth Adira Finance Jakarta Fair Kemayoran 2023!

Diperbarui: 14 Juli 2023   09:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Doc.pribadi

Salah satu yang menarik perhatian pengunjung booth Adira Finance di Jakarta Fair Kemayoran 2023 adalah games yang telah disediakan.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Jakarta Fair Kemayoran 2023 kembali dibanjiri pengunjung. Belum juga weekend, selasa 27 juni lalu, pintu gate 9 sudah dipenuhi ratusan orang yang sudah tak sabar ingin mengantri masuk ke Jakarta Fair Kemayoran 2023.

Tak mau terlambat masuk, saya pun memilih untuk ikut berdesak-desakan di tengah antrian. Akhirnya setelah mengantri lama, saya pun berhasil masuk.

Booth utama Adira berada di open space No.11. Dengan dominasi warna kuning dan paduan merah maroon, booth tersebut berhasil menarik perhatian para pengunjung. Di depan booth, maskot Adira dan seorang perempuan cantik berkostum ala timur tengah yang sama-sama berwarna kuning menambah suasana semakin cerah.

Memasuki area booth, terlihat banyak orang tengah sibuk melihat-lihat aneka motor yang dipajang. Tepat di sebelah kiri saya berdiri, terdapat kotak box warna kuning dengan tinggi kurang lebih 2 meter. Rupanya itu adalah kotak untuk bermain game SPK Double Cuan.

Aturan mainnya, pengunjung yang ingin bermain tinggal masuk ke dalam kotak. Setelahnya, angin kencang akan mulai menerbangkan kertas-kertas bertuliskan angka ( poin ). Pengunjung harus menangkap kertas-kertas tersebut sebanyak mungkin agar bisa ditukarkan dengan merchandise.

Perolehan 1 -- 250 poin bisa ditukar dengan card holder, 250 -- 400 poin ditukar dengan pouch dan 400 poin ke atas bisa ditukar dengan dompet ala Tummy.

Tak mau ketinggalan, saya pun penasaran ingin segera menjajal permainan tersebut. Kelihatannya sih mudah tapi ternyata lebih sulit dari yang dibayangkan. Saya berupaya menangkap kertas yang terbang di sekeliling saya tapi tidak berhasil.

Cukup lama bermain, saya hanya berhasil mengumpulkan beberapa poin yang kemudian ditukar dengan merchandise. Seru dan menyenangkan juga ternyata!

(Games SPK Double Cuan, booth Adira Finance Jakarta Fair Kemayoran 2023)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline