dok pri Istiqlal berdampingan dengan Katedral 2007
Toleransi dalam kbbi
toleransi/to*le*ran*si/ n 1 sifat atau sikap toleran: dua kelompok yang berbeda kebudayaan itu saling berhubungan dengan penuh --; 2 batas ukur untuk penambahan atau pengurangan yang masih diperbolehkan; 3 penyimpangan yang masih dapat diterima dalam pengukuran kerja;
Sedangkan Tasamuh
tasamuh1/ta*sa*muh/ n kelapangan dada; keluasan pikiran; toleransi:
Indonesia beragama suku, adat istiadat bahkan agamanya. Bangsa lain kagum dengan keanekaragaman di Indonesia, masyarakat Indonesia menjaga kerukunan beragama.
Kekayaan Indonesia salah satunya adalah keanekaragaman tersebut. Secara nyata salah satu umat merayakan hari raya yang lain berdampak. Misalnya ketika umat Muslim merayakan Idul Fitri. Ciri khas masyarakat Indonesia mudik saat idul Fitri.
Umat lain ikut merasakan berkahnya. Berapa banyak aliran dana berputar pada jasa transportasi, sandang, tempat wisata, tempat penginapan, tempat kuliner, tempat oleh-oleh dan lain-lain. Itu tak akan terjadi apabila tidak saling menghormati dan saling jaga. Betapa indahnya berbeda tetapi saling menghormati.