Lihat ke Halaman Asli

Syamsurial Sad

Dibuat dengan sebenarnya sesuai ktp

Indian Wells Masters: Cristea Gusur Garcia di R16

Diperbarui: 15 Maret 2023   17:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sorana Cristea gusur Caroline Garcia di enam belas besar indian wells masters 2023 rubber set 6-4, 4-6, 7-5. Sumber foto : eurosport.ro

Juara WTA Tour Final 2022 Caroline Garcia(5) tersingkir dari persaingan setelah kalah rubber set dari petenis yg lebih tua Sorana Cristea(32 tahun) 4-6, 6-4, 5-7 di R16 hari ini.

Dg kemenangan ini Cristea memperkecil skor head to head keduanya jadi 2-1, kemenangan Garcia sebelumnya terjadi di :

1.
R32 Madrid 2019 dg skor 6-4, 3-6, 6-1. dan
2
R64 Toronto 2017 dg skor 6-2, 6(4)-7(7), 6-4.

Di perempat final Cristea akan menghadapi unggulan 1 petenis polandia Iga Swiatek.

Petenis Ceko Petra Kvitova(15) gusur Jessica Pegula (3) di enam belas besar indian wells masters 2023 dalam pertarungan rubber set yg ketat.

Kvitova unggul dulu dg memenangkan set pertama 6-2 yg dibalas Pegula dg memenangkan set kedua 6-3.

Pertarungan sengit terjadi di set penentuan terutama di fase tie break, kvitova dan pegula bergantian mencapai match point sebelum akhirnya keberuntungan berada pada kvitova dan menang dg skor akhir 6-2, 3-6, 7(13)-6(11).

Pada partai antara dua juara us open iga swiatek(2022) dg emma raducanu(2021), permainan dikuasai sepenuhnya oleh swiatek untuk menang mudah  dg skor 6-3, 6-1.

Voundrousova yg berhasil menaklukkan Ons Jabeurs(4) kemaren, kalah dari seniornya Karolina Muchova rubber set 4-6, 7(7)-6(2), 6-4.

Pada partai setelahnya petenis kazakhstsn juara wimbledon 2022 elena rybakina menang mudah dua set langsung atas petenis non bendera Varvara Gracheva 6-3, 6-0.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline