Petenis senior Stanislas Wawrinka yg telah berusia 37 tahun membuat kejutan di 16 besar Moselle Terbuka.
Wawrinka pemegang trophy 3 grand slam australia terbuka 2014, prancis terbuka 2015 dan AS Terbuka 2016 menyingkirkan unggulan pertama Daniil Medvedev dalam pertarungan rubber set 6-4, 6(7)-7)9), dan 6-3.
Sebenarnya Medvedev unggul dalam jumlah servis as(9 banding 2), servis pertama on target (61% banding 58%), dan raihan poin servis ke satu (84% banding 77%).
Tapi dalam servis kedua Medvedev ceroboh hingga melakukan 12x kesalahan ganda, Wawrinka hanya satu double fault.
Wawrinka unggul dalam raihan poin servis ke 2 (63% banding 45%), breaking point (4/11 banding 2/4) dan servis gim (14 banding 11).
Di perempat final Wawrinka akan menghadapi petenis Swedia M. Ymer yg di 16 besar mengalahkan petenis Prancis G. Barere 6-4 dan 6-3.
Susunan lengkap perempat final yg telah berlangsung malam tadi adalah :
1
L. Sonego(18)
S. Korda
2
A. Rinderknech
H. Hurkacz(2)
3
Stanislas Wawrinka
M. Ymer
4.
H. Rune(4)
A. Bublik(7)
Dari 4 partai perempat final ini Wawrinka menjadi satu2nya petenis non unggulan yg melaju ke final setelah menang atas M. Ymer 6-4, 4-6, 7(7)-6(5).
Stan Wawrinka yg ke babak utama melalui jalur kualifikasi di SF akan menghadapi petenis Kazakhstan A. Bublik (7).