Lihat ke Halaman Asli

Reza Desty Merlyana

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

Sasaeng NCT, Beneran Fans atau Norak?

Diperbarui: 21 Mei 2022   16:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Musik. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

         Sosial Media- Baru -- baru di indonesia digemparkan dengan kedatangan NCT Dream, idol asal Korea Selatan ke Indonesia. Banyak foto dan video beredar di media sosial yang menunjukan tibanya NCT Dream di bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. Fans NCT Dream atau yang biasa disebut dengan NCTZen,  beberapa dari NCTZen beramai-ramai mendatangi bandara hanya untuk sekedar menyambut idol mereka.

LALU APA ITU SASAENG?

          Disebutkan dalam kebudayaan di Korea Selatan bahwa Sasaeng/Sasaeng Fan adalah penggemar yang sangat terobsesi dengan idol KPOP ataupun tokoh-tokoh terkenal di Korea Selatan. Mereka melakukan hal tak lazim hingga melakukan perilaku penguntitan dan menganggu privasi dari artis/idol mereka.

MENGAPA HARUS DI INDONESIA?

           Sebeneranya grup K-Pop NCT Dream mengunjungi Indonesia karena diundang sebagai bintang tamu dari sebuah festival yang digelar di Istora Senayan, Jakarta Pusat, hari ini. NCT Dream tiba di Indonesia pada Kamis, 19 Mei 2022. Acara yang diberi nama Allo Bank 2022 ini adalah acara tahunan yang telah absen dari 2 tahun yang lalu.

          Dari postingan Na Jaemin salah satu member NCT Dream tengah membuat Instagram story yang bertuliskan "Halo Indonesia". Hal ini tentu menggemparkan Fans dari mereka yaitu NCTZen. Banyak yang terpancing untuk menyambut kehadiran mereka di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.

         Mengetahui hal ini banyak dari fans mereka mendatangi bandara Soetta. Karena terlalu banyak fans yang mendatangi bandara tersebut, banyak orang mengherankan hal tersebut dan mengunggah video berdurasi kurang dari 15 detik itu menampilkan banyak orang berbondong-bondong berlarian mengerumuni bandara dan menyebabkan terganggunya kelancaran kegiatan di bandara.

         Hal yang paling mengejutkan adalah ada beberapa orang mengaku NCTZen yang mengikuti NCT Dream hingga ke hotel yang mereka singgah. Terlihat Postingan Instagram story berinisial J dengan beberapa temannya berselfie mirror dengan caption "Numpang pipis doang kok".

          Menanggapi hal ini membuat para NCTZen yang lain geram. Pasalnya kegiatan yang dilakukan oleh orang itu sudah termasuk Sasaeng Fans yang menganggu kenyamanan dari artis/idol tersebut. Salah satu fans menyarankan para member dari NCT Dream ini kembali ke korea karena situasi dianggap sudah tidak aman. Banyak dari NCTZen mengtweet dengan tagar #norak yang berisikan tentang perilaku NCTZen di Indonesia hingga menjadi tren perbincangan hangat di Twitter.

          Salah satu tweet dari akun @itsKHCHENLE yang isinya "sebenernya fans indo yang ngikutin dream tuh bukan sasaeng sih, tapi lebih ke NORAK gapernah liat artis WKWKW, gua yakin itu pasti bukan fansnya tapi cuma ikut ikutan doang nyari sensasi. Dasar norak kampungan,". Akun Twitter dengan nama @naaljae juga membuat tweet yang bercaption "Capek gua sama nih fandom Ijo, norak. Terosebsi bgt sama idol sampe ngikutin ke hotel. Kata gua mah lu pd yg bikin malu mending pulang tdr dirumah aja,"

           Berbicara tentang fenomena KPOP, Fandom, dan sasaeng fans. Tentu membuat kebanyakan dari kita yang bukan KPOP atau non KPopers bertanya-tanya dan terheran apa yang sebenernya mereka lakukan hingga dapat melakukan apa saja untuk idol/artis mereka. Tak dapat dipungkiri hingga menimbulkan kerugian privasi dari idol sendiri ataupun merugikan pihak luar seperti masyarakat. Di negara asal KPop sendiripun sebenarnya memang sudah menjadi kebudayaan melakukan hal apa saja demi idol mereka, namun tetap jika merugikan banyak pihak itu tidak diperbolehkan dan berujung pada penghujatan di sosial media.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline