Lihat ke Halaman Asli

Kegiatan PMM Kelompok 44 Bhaktiku Negeri UMM: Pemberian Edukasi PHBS (Pola Hidup Bersih dan Sehat) pada Anak-anak TK Islam TA Asri Malang

Diperbarui: 16 Oktober 2022   12:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri 

PMM (Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa) adalah salah satu kegiatan kemasyarakatan yang dilaksanakan oleh Universitas Muhammmadiyah Malang dimana kali ini bertemakan program Bhaktiku Negeri. Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Kelompok 44 Geombang 10 dengan dosen pendamping lapangan atas nama Ika Rizki Anggraini, S.kep, Ns.M.kep mengadakan kegiatan edukasi kesehatan dan kreativitas untuk anak-anak yang berlokasi di TK Islam TA Asri Joyogrand Malang yang dibuka pada tanggal 1 Oktober 2022.

Kami sebagai anggota PMM telah mempersiapkan ilmu dan materi untuk anak-anak yang dikemas secara ringan dan menarik sehingga anak-anak seusia mereka dapat memahami dan mengikuti edukasi yang kami berikan. Dalam kegiatan ini kami bawakan materi sambil menyanyi dan berdiskusi secara langsung dan mereka sangat menikmatinya.

dokpri 

Materi PHBS (Pola Hidup Bersih dan Sehat) ini kami selenggarakan pada tanggal 12 Oktober 2022, meliputi kegiatan keseharian mereka dalam menjaga pola hidup bersih dan sehat dari pagi hingga malam hari. Contohnya menjaga kebersihan tempat tidur, memotong kuku, makan dengan gizi seimbang, dan sikat gigi sebelum tidur. Mereka sangat antusias untuk membahas materi ini.

Salah satu guru TK Islam TA Asri inipun berpendapat "Belum pernah ada pemberian edukasi kesehatan dan kreativitas di sekolah kami seperti ini, kami berharap dengan adanya program ini anak-anak serta guru-guru disini mendapatkan banyak ilmu dan pengalaman". Mendegar hal itu kami pun merasa senang sekali karena bisa membantu mereka dengan kegiatan yang penuh manfaat ini.

Setelah penyampaian materi, kami mendapat kesimpulan bahwa ada beberapa anak yang belum menjaga kebersihan kukunya terutama anak laki-laki.  Kebersihan kuku sangat penting karena kita melakukan banyak hal dengan menggunakan jari tangan, sehingga jika kebersihan kuku buruk, artinya banyak bakteri dan kuman yang ada di tangan kita. Hal ini menjadi prihatin dan kami menghimbau agar keesokan harinya mereka kembali ke sekolah dengan kuku yang sudah bersih dan rapi. Kami harap dengan adanya program PMM dari Universitas Muhammadiyah Malang ini banyak memberi dampak positif bagi anak-anak sekolah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline