Bagan Besar Timur sudah mempersiapkan dengan matang program-program kerja unggulan yang akan mereka adakan di Kelurahan Bagan Besar Timur. Salah satunya adalah bidang pendidikan.
Mahasiswa KKN UIN SUSKA Riau KelurahanAmiruddin Hasan selaku Koordinator Kelurahan KKN UIN SUSKA Riau menyatakan bahwa sederet masalah pendidikan yang belum selesai yang khususnya berkaitan dengan internal birokrasi pendidikan masih diperparah oleh pengaruh eksternal terutama fenomena kapitalisasi dan globalisasi pendidikan. Masalah global sangat erat kaitannya dengan kekuatan imperialisme dan penghisapan ekonomi sebuah negara, yang pada akhirnya timbullah kemiskinan. Fenomena kemiskinan ini mengakibatkan banyak warga negara yang tidak bisa mengenyam bangku pendidikan. Pendidikan kita pada akhirnya terjangkit logika kapitalis-pragmatis.
Dalam menanggapi hal itu, Mahasiswa KKN UIN SUSKA Riau melalui program kerjanya membuka  Bimbingan Bahasa Inggris & Arab. Mempelajari bahasa asing sangatlah penting, terutama di era globalisasi ini, masyarakat Indonesia dituntut untuk dapat bersaing dengan masyarakat negara lain di semua aspek kehidupan. Mereka juga dituntut untuk bisa berkomunikasi di forum Internasional. Komunikasi ini dilakukan dengan bahasa asing (terutama bahasa Inggris) sehingga kita harus mampu berbahasa ini.
Bimbingan Bahasa Inggris & Arab dibuka oleh Mahasiswa KKN UIN SUSKA Riau di Pos Kesehatan Kelurahan (POSKESKEL), RT 09, Kel. Bagan Besar Timur, Kota Dumai. Kegiatan dilaksanakan setiap hari Rabu dan Jum'at pukul 16.00 -- 17.00 Wib. "Hari Rabu untuk Bimbingan Bahasa Inggris, sedangkan Hari Jum'at untuk Bimbingan Bahasa Arab." Ujar Fitri Rahmi salah satu Mahasiswa KKN UIN SUSKA Riau.
Fitri Rahmi, Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Mahasiswa KKN UIN SUSKA Riau menyampaikan ada beberapa alasan mengapa penting bagi anak-anak mempelajari bahasa Inggris. Diantaranya: Pertama, Komunikasi Global, jadi di dunia sekarang ini bahasa yang paling umum digunakan ialah bahasa Inggris & Arab, maka tentunya kemampuan para anak dalam memahami bahasa asing itu perlu, guna berinteraksi dengan orang-orang dari berbagai negara dan budaya. Kedua, memungkinkan anak-anak dalam peluang karir nya, jadi banyak perusahaan saat ini memerlukan karyawan yang bisa berbahasa asing, untuk saling berinteraksi dengan karyawan yang lain, maka dengan belajar bahasa Inggris & Arab sedari dini diharapkan mampu untuk mendukung peluang kerja mereka di masa depan. Terakhir, pengembangan keterampilan komunikasi, mempelajari bahasa Inggris & Arab tentu sangat membantu para anak untuk bisa leluasa berkomunikasi secara umum, juga jika nanti mereka menempuh pendidikan di luar negeri tentu kemampuan berbahasa asing ini sangat dibutuhkan.
Kami berharap  kedepannya para adik-adik di kelurahan Bagan Besar Timur tidak melupakan ilmu yang sudah kami berikan, serta bisa lebih mengasah kemampuan berbahasanya. Terutama niat dalam mempelajari bahasa Inggris dan Arab, semoga mereka tidak berhenti belajar dan tetap belajar karena sumber pelajaran sudah banyak di internet bisa belajar otodidak dengan diawasi orang tua mereka masing-masing ataupun bisa belajar bersama. Kami pun tidak menutup akses bagi mereka yang masih ingin belajar dengan kami walaupun tidak Face to face bisa online. Ujarnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H