Mohon tunggu...
Amir Abdullah
Amir Abdullah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Psikologi UNS yang memiliki ketertarikan pada bidang Psikologi Industri dan Organisasi.

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Live Shopping dalam Menarik Minat Pelanggan dalam Pertimbangan Pembelian Barang: Praktis dan Akurat

9 Juli 2023   05:00 Diperbarui: 9 Juli 2023   06:35 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Entrepreneur. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcomp

Berkembangnya zaman menuntut berbagai pihak untuk semakin kreatif untuk bertahan dan hidup dalam derasnya arus perkembangan zaman. Tidak hanya waktu, keadaan darurat seperti pandemi dan lain-lain juga bisa memicu seseorang untuk berinovasi melakukan hal yang baru. Sebagai salah satu pihak yang terkena dampak dari pandemic, penjual turut berevolusi dalam melakukan kegiatan jual-belinya, sehingga memunculkan banyak metode-metode baru dalam melaksanakan kegiatan jual beli dan memperoleh keuntungan.

Dalam bisnis diketahui asas 4P yang telah dikemukan oleh Neil Borden, 4P bermakna Product, Price, Promotion, dan Place. Berdasarkan arti, product (barang produk), price (harga jual), promotion (promosi barang), dan place (tempat berjualan). Untuk mencapai keuntungan dan kesuksesan yang diharapkan, penjual dapat memperhatikan keempat aspek tersebut. Sehubungan dengan berkembangnya zaman, secara perlahan proses jual-beli tidaklah harus bersifat tatap muka atau bertemu secara langsung. Bermodal informasi dan promosi yang tepat, penjual modern pada zaman ini sudah bisa mendapatkan kepercayaan dan keuntungan yang banyak dari para calon pembeli hingga pelanggan. Salah satu bentuk promosi dan berdagang yang berhasil dan sukses pada saat ini adalah dengan metode pemasaran live shopping atau bisa disebut dengan berjualan secara langsung melalui berbagai platform sosial media seperti TikTok, Instagram, Facebook dan lain lain.

Live shopping mulai marak digunakan pada tahun-tahun pada saat terjadinya pandemi Covid-19, yaitu sekitar tahun 2020. Dikarenakan kontak langsung antar manusia sangat dibatasi pada saat itu, para penjual berinisiatif untuk menjual barangnya secara virtual. Melihat kesuksesan yang didapat oleh pedangang live shopping, metode live shopping mulai banyak dipraktikkan juga oleh para penjual lain, bahkan hingga perusahaan-perusahaan besar. Kegiatan live shopping  dilakukan dengan dengan cara berjualan secara langsung kepada penonton di tempat yang sudah direncakanan, dan berinteraksi secara langsung dengan para calon pembeli melalui kamera, dan disiarkan langsung melalui platform-platform sosial media yang tersedia. Karena bisa berinteraksi secara langsung dan praktis, hal ini tentunya dapat menyajikan sesuatu yang berbeda dan lebih menarik kepada para penonton ataupun para calon pembeli. Dengan tertariknya banyak orang pada promosi yang disajikan, maka kegiatan transaksi akan semakin sering terjadi.

Banyaknya calon pembeli yang berminat pada kegiatan live shopping ini memunculkan suatu pertanyaan baru. Apakah yang membuat orang-orang bisa tertarik pada metode ini? Apakah metode ini bisa secara efektif dapat mempengaruhi keputusan calon pembeli dalam membeli suatu barang? dan Apakah metode ini efektif untuk diterapkan kedepannya?

Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut, perlu diketahui bahwa live shopping memiliki beberapa benefit maupun keuntungan yang dimiliki. Benefit-benefit yang dapat mempengaruhi kedua pihak (penjual dan pembeli) adalah sangat mudah untuk dilakukan. Melihat dari sudut pandang penjual, metode live shopping tidak memerlukan tempat dalam melakukan kegiatan berjualan. Cukup dengan di rumah atau di tempat yang sudah dipersiapkan, sang penjual bisa melakukan kegiatan berjualan di manapun.  Hal ini juga bisa kita lihat dari sudut pandang pembeli yang bisa melakukan transaksi dari manapun dan kapanpun, sehingga para pembeli tidak perlu untuk membuang banyak waktu ataupun tenaga dalam melaksanakan proses transaksi jual beli. Selain itu bagi para penjual, biaya operasional yang dibutuhkan untuk melaksanakan kegiatan berjualan online juga sangatlah sedikit sehingga metode ini bisa dilakukan oleh berbagai macam kalangan penjual, mulai dari penjual perseorangan hingga penjual besar seperti perusahaan-perusahaan yang ada. Pembeli pun juga tidak harus pusing-pusing dalam menjalankan prosesi transaksi, dalam membayar pembeli tidak perlu untuk menyerahkan langsung uangnya kepada sang pembeli, namun bisa melalui metode seperti kirim uang elektronik melalui e-banking, sehingga sangatlah praktis dan efisien untuk dilakukan. 

Untuk menarik minat calon pembeli dalam  membeli barang dagangannya, penjual bisa mempromosikannya secara langsung dan menanggapi pertanyaan-pertanyaan yang berasal dari para calon pembeli secara langsung. Selain itu penjual juga bisa untuk menghibur dan berinteraksi secara langsung kepada calon pembeli, sehingga bisa sekaligus untuk menghibur para calon pembeli dan menarik minat calon pembeli. Selain menghibur, metode live shopping juga dapat memperkecil kemungkinan miskomunikasi diantara penjual ataupun pembeli, dikarenakan penjual bisa menjelaskan dan mendeskripsikan barang dagangannya secara langsung dan akurat. Hal-hal ini tentunya tidak akan ditemukan pada metode berjualan biasa, yang mana menjadi ciri khas dan kelebihan tersendiri bagi para penjual yang menerapkan live shopping, sehingga metode live shopping ini tentunya akan sangat efektif dalam menarik minat calon pembeli dan membantu calon pembeli untuk memutuskan dalam mempertimbangkan kegiatan transaksi.

Dikarenakan efektif dan efisiennya metode live shopping, metode ini bisa dibilang cukup efektif untuk dilakukan dalam 5 tahun kedepan. Walaupun artificial intelligence (AI) sudah marak digunakan di berbagai lini kehidupan sehari-hari, metode live shopping masih sangat cocok untuk dilakukan. Selain dengan kelebihan-kelebihan yang sudah disebutkan diatas, metode live shopping  sangat digemari oleh berbagai kalangan. Dengan adanya promosi dan teknik berjualan yang tepat, penjual yang menggunakan metode live shopping bisa meraup keuntungan yang terus berkembang setiap waktunya dan tentunya akan mencapai kesuksesan dalam berwirausaha.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun