Citi Microenterpreneurship Awards (CMA) 2016-2017‎ kembali digelar di Hotel Grand Mahakam, Jakarta, 9 Mei lalu. Ajang ini digelar Citi Indonesia bersama mitra pelaksana  Mercy Corps Indonesia. Malam penghargaan ini merupakan agenda rutin setiap tahunnya sebagai bentuk apresiasi bagi para wirausaha mikro serta lembaga keuangan mikro terbaik. Adapun acara yang dihelat untuk ke-12 kali ini merupakan inisiatif dan program unggulan ‎yang didanai Citi Foundation. Selama penyelenggaraan CMA, ajang ini telah berhasil memberikan manfaat pada lebih dari 5.500 pengusaha mikro.
Pihak Citi Foundation selaku penyelenggara, percaya bahwa kemandirian diawali dari hal-hal kecil terlebih dahulu. Oleh karenanya, Citi Foundation melalui Citi Microenterpreneurship Awards (CMA) konsisten memberikan apresiasi pada usahawan mikro di setiap tahunnya. Hal ini selaras dengan program pemerintah yang menggenjot sektor ekonomi mikro sebagai pondasi perekonomian nasional.
Sebagai informasi, ajang ini diikuti oleh 507 pengusaha mikro dari seluruh Indonesia. Kemudian dilaksanakan seleksi administrasi yang menyisakan 50 pengusaha mikro di babak Semifinal. Dilanjutkan dengan Survey Lapangan yang dilaksanakan langsung di domisili tempat peserta menjalankan usahanya.
Berikutnya, dipilih 20 usahawan mikro untuk mengikuti tahapan bootcamp yang berlokasi di Jakarta, selama 5 hari. Pada tahapan bootcamp ini peserta Citi Microenterpreneurship Awards (CMA) 2016-2017 diberikan berbagai pelatihan dengan mendatangkan praktisi dari beragam bidang, salah satunya CEO Blanja.com Aulia E. Marianto yang memberikan materi mengenai keutamaan digital marketing dalam usaha mikro. Berbagai pelatihan ini bertujuan menambahkan skill para usahawan demi semakin berkembangnya usaha yang dijalankan. Sementara pada hari ke-5 di Jakarta, dilaksanakan penjurian final bagi ke-20 pengusaha mikro.
Dalam acara puncak penghargaan, diberikan beberapa penghargaan di antaranya Green untuk pengusaha yang menjalankan usahanya dengan ramah lingkungan. Dalam kategori ini, Briane Novianti Syukmita dari BPR Bank Jogja keluar sebagai pemenang. Selanjutnya kategori Agriculture untuk pengusaha yang bergerak di bidang pertanian dan peternakan yang dimenangkan oleh Heri Susanto dari BPR Lampung Bina Sejahtera. Lalu kategori service untuk pengusaha yang bergerak di bidang jasa dan layanan (termasuk kuliner) yang dimenangkan Nufus Muthmainah dari KSP Lombok Sejati, Fishery untuk pengusaha yang bergerak di bidang perikanan yang dimenangkan Aris Hartana BPR Bank Bapas 69. Kemudian Most Innovative Microfinance Institution yang dimenangkan KSP2S Bina Sejahtera Ummat dari Aceh.
Selain itu, CMA juga memberikan tiga penghargaan khusus, yaitu Young Microentrepreneur untuk pengusaha muda terbaik di bawah usia 30 tahun yang dimenangkan Endi Putra Roza dari BPR Sago Luak 50 Kota. Selanjutnya, Microentrepreneur of the Year untuk pengusaha terbaik dari semua kategori yang dimenangkan Rita Indrana dari BPR Bank Jogja dan Best Woman Microentrepreneur untuk pengusaha wanita terbaik yang dimenangkan Lia Nilandewi dari KSPPS BMT Sanama.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H