Mohon tunggu...
Amelia Romadani
Amelia Romadani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Menemukan Potensi, Menyusun Mimpi: Peran Guru BK Dalam Perencanaan Karier Siswa SMA

17 Desember 2024   13:55 Diperbarui: 17 Desember 2024   14:25 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setiap siswa SMA adalah individu unik dengan mimpi, potensi, dan arah hidup yang berbeda. Masa SMA sering dianggap sebagai fase krusial, karena banyak siswa mengalami kebingungan mengenai masa depannya. Siswa dihadapkan pada ekspektasi orang tua, keluarga, dan masyarakat. Sementara di sisi lain, mereka harus menemukan jati diri dan menentukan arah hidup kedepannya, termasuk merencanakan karier (Ismatuddiyanah et al., 2023). Namun, banyak siswa yang belum memiliki kejelasan mengenai jalur karier yang sesuai dengan bakat dan minat mereka akibat kurangnya pemahaman tentang diri.

Dalam hal ini, peran guru Bimbingan dan Konseling (BK) sangat penting untuk membantu siswa menentukan langkah yang tepat menuju masa depan. Guru BK tidak hanya menangani masalah pribadi atau akademik siswa, tetapi juga berperan sebagai fasilitator dalam membantu siswa menemukan potensi dan merencanakan karier sesuai dengan minat, bakat, dan peluang yang ada. Artikel ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai peran guru BK dalam perencanaan karier siswa SMA dan bagaimana proses ini dapat dilakukan dengan efektif.

Menurut Dewa Ketut Sukardi (2008), karier adalah suatu rangkaian pekerjaan, jabatan dan kedudukan yang mengarah pada kehidupan dunia kerja. Perencanaan karier merupakan bagian penting dari proses pendidikan yang dapat membantu siswa sekolah menengah atas dalam membuat keputusan yang profesional dan merencanakan masa depan mereka terkait pekerjaan (Rahayu, 2022). Bagi siswa SMA, periode ini sangat penting untuk memikirkan pilihan karier karena keputusan yang diambil dapat mempengaruhi arah kehidupan mereka kedepannya. Menurut Supriyadi (2018), siswa yang menjalani proses perencanaan karier dengan baik akan memiliki pandangan yang lebih jelas tentang tujuan hidupnya, merasa lebih percaya diri, dan dapat menghindari kebingungan serta keputusan yang impulsif. Guru BK berperan penting dalam mendukung proses ini.

Berikut peran guru BK dalam perencanaan karier siswa SMA:

1. Mengenali Potensi Siswa

Setiap siswa memiliki potensi (bakat, minat, dan kemampuan) yang unik, namun tidak semua dari mereka dapat menyadarinya dengan mudah. Di sinilah peran guru BK sangat penting dalam membantu siswa mengenali dan mengoptimalkan potensi mereka. Melalui pendekatan seperti wawancara, observasi terhadap perilaku siswa di sekolah, pemanfaatan portofolio siswa dan tes psikologi, guru BK dapat mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan setiap siswa. Sehingga bisa membantu siswa menentukan jalur karier yang sesuai, dan mengurangi kemungkinan salah jurusan atau ketidakpuasan karier di masa depan.

Sebagai contoh, siswa dengan kemampuan komunikasi baik cocok untuk berkarier di jurnalisme, pemasaran, atau public relations. Sedangkan siswa yang berminat pada teknik atau komputer dapat diarahkan pada bidang rekayasa atau teknologi informasi. Mengidentifikasi potensi ini sejak dini membantu siswa merasa lebih yakin dalam mengambil keputusan.

2. Membantu Penyusunan Rencana Karier

Guru BK berperan sebagai mentor yang membantu siswa menyusun rencana karier yang realistis dan terarah, mulai dari memilih jurusan kuliah hingga menetapkan target karier. Guru BK juga memberikan informasi mengenai berbagai pilihan karier, pendidikan yang diperlukan, prospek pekerjaan, serta keterampilan tambahan yang penting dalam mencapai tujuan karier yang diinginkan (Henni Syafriana, 2019). Misalnya, jika siswa yang tertarik pada desain grafis, guru BK dapat memberikan rekomendasi perguruan tinggi yang relevan serta menjelaskan perkembangan teknologi dalam dunia desain grafis. Dengan demikian, siswa dapat memiliki visi yang jelas dan mengambil keputusan tepat untuk karier mereka.

3. Meningkatkan Kesiapan Mental Siswa

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun